Kesan Maudy Ayunda Soal Dikelilingi Orang-orang Berprestasi Hingga Bahas Perasaan Minder
Instagram/maudyayunda
Selebriti

Diminta membagikan tips agar tak membandingkan diri sendiri dengan orang lain, begini kata Maudy Ayunda soal perasaan minder di tengah banyak orang yang berprestasi.

WowKeren - Maudy Ayunda baru saja menyelesaikan studi S2 di Stanford University, Amerika Serikat. Kelulusannya pun sempat menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat Indonesia yang bangga dengan kesuksesannya.

Baru-baru ini Maudy Ayunda lantas membuka kesempatan bagi penggemar maupun publik untuk bertanya banyak hal tentang dirinya. Salah satunya yang sudah dijawab Maudy adalah tentang rasa malas. Akui pernah merasa malas seperti yang lainya, Maudy juga tak lupa memberikan nasihat dalam mengatasinya.

Tak hanya itu, ada juga netizen yang bertanya tentang cara Maudy mengatasi perasaan minder. Netter itu meminta tips bagaimana caranya untuk tak membandingkan diri sendiri dengan orang lain.

Apa yang akan kamu lakukan, sehingga kamu tak membandingkan dirimu dengan lingkunganmu?” tanya seorang netizen yang dijawab melalui vlog di kanal YouTube pribadi Maudy Ayunda.


Maudy Ayunda sendiri tak memungkiri jika rasa minder pastinya akan sangat mudah muncul. Terlebih ia sendiri dikelilingi oleh banyak orang yang berprestasi. “Pastinya merasa tertekan atau merasa kurang itu selalu ada. Apalagi teman-teman aku di sini itu orang-orang yang sangat berprestasi juga punya background-nya sendiri yang keren-keren lah pokoknya,” ujarnya.

Namun alih-alih merasa kecil hati, Maudy Ayunda justru memilih untuk banyak mengambil pelajaran dari orang-orang tersebut. Salah satunya kesan yang ia rasakan adalah menyadari jika segala hal memang membutuhkan proses.

“Ada yang sudah membangun perusahaan, ada yang degree-nya juga udah berapa. Ada banyak orang keren di sini dan minder itu sangat mudah. Tapi justru yang aneh adalah pada saat ngobrol sama teman-teman ini dan sadar bahwa mereka itu ramah banget dan mereka itu juga terus belajar. Jadi akhirnya itu membuat aku merasa semua orang itu berproses akan ada waktunya,” papar Maudy Ayunda.

Maudy kembali menggarisbawahi bagaimana sekelilingnya justru memberikan efek positif yang memacunya untuk lebih percaya diri. Hal yang diyakini oleh artis 26 tahun ini adalah keinginan apapun jika dijalani akan bisa tercapai.

“Anehnya melihat orang-orang yang hebat tapi juga sangat ramah dan punya mindset berkembang buat aku juga jadi lebih pede gitu. Karena percaya bahwa semuanya ya proses, asal kita mau jalanin insyaAllah bisa tercapai,” tandasnya.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru