Tren 'Ikoy-ikoyan' Arief Muhammad Ikut Dikomentari Ulama Buya Yahya, Haram?
Instagram/ariefmuhammad
Selebriti

Arief Muhammad membagikan video ceramah ulama Buya Yahya saat menanggapi tren 'ikoy-ikoyan' yang dipopulerkannya. Mendengar penjelasan dari sang ulama, Arief serasa mendapat ketenangan.

WowKeren - Arief Muhammad akhirnya bisa merasa lega setelah tren "ikoy-ikoyan" yang digagasnya mendapat dukungan. Melalui Instagram, Arief mengunggah ceramah ulama Yahya Zainul Ma’arif atau Buya Yahya.

Dalam video yang dibagikan, Buya Yahya menanggapi pertanyaan salah seorang santri terkait tren "ikoy-ikoyan" ini. "Bagaimana hukumnya Buya, dalam Islam, apakah jika kita ikut permainan tersebut sama dengan meminta?" tanya santri tersebut, Rabu (4/8).

Buya Yahya kemudian menjelaskan tentang orang yang mengikuti akun Instagram seseorang, maka ia bisa dianggap sebagai keluarga. Jadi, tak ada salahnya memberi sedikit bantuan kepada keluarga.

"Karena saya ingin berbagi, tapi saya nggak bisa kasih semua. Kita undi, acak yang punya keinginan apa diambil, setelah itu saya beri hadiah," ujar Buya.


Menurut pandangan Islam, Buya mengatakan bahwa cara berbagi dengan model seperti ini bukanlah suatu yang haram. Pasalnya ini tidak tergolong judi, jadi sah-sah saja.

"Ada hadiah sepuluh akan dibagi, kepada yang mendapatkan undian saja, ini tidak haram. Karena kartu undian ini tidak dibayar," jelasnya. "Ini kan pengikut tidak membayar apa-apa, mereka mendapat kebaikan dari apa yang diikuti, setelah tertunjuk namanya mereka dapat ya itu sah-sah saja."

Sementara mengenai pendapat para pengikut yang disebut sebagai peminta-minta, menurut Buya, tidak semua minta-minta itu haram. Apalagi, jika sebelumnya ditawarkan oleh si pemilik akun untuk mengungkapkan keinginannya.

"Yang tidak boleh adalah orang mampu minta-minta, hanya karena hobi minta-minta. Kalau Anda kaya raya, lalu saya tawarkan mau apa, sah saja karena saya tawarkan," ujar Buya lagi.

Bagi Buya, untuk mendapat kebaikan dari seseorang boleh-boleh saja. Namun Buya berpesan baiknya jika bermain media sosial harus memilih akun yang bisa mengantarkan ke surga.

Arief sendiri yang mendapat kritikan antara lain dari Nana Mirdad, Awkarin dan Chelsea Olivia karena permainannya ini seperti mendapat ketenangan. Ia sempat menuliskan kalimat pendek untuk menemani unggahannya itu, "Adem dengernya."

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru