Harta Kekayaan Ayah Taqy Malik Jadi Bahan Omongan, Nafkah Untuk Istri Siri Disinggung Pelit?
Instagram/abimalik__
Selebriti

Sumber penghasilan ayah Taqy Malik mendadak diperbincangkan di tengah isu dirinya melakukan penyimpangan seksual pada mantan istri sirinya, Marlina Octoria. Kira-kira berapa harta kekayaan ayah Taqy yang merupakan pengusaha tambang itu?

WowKeren - Sosok ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik saat ini tengah jadi sorotan usai muncul seorang perempuan yang mengaku sebagai istri sirinya. Perempuan bernama Marlina Octoria itu membuat pernyataan mengejutkan tentang dirinya yang sering dipaksa melayani kebutuhan seks menyimpang ayah Taqy Malik.

Belakangan, beredar video proses pernikahan siri Mansyardin dan Marlina. Dalam video tersebut, terungkap mahar yang diberikan Mansyardin untuk menikahi Marlina. Yakni uang tunai sebesar Rp900 ribu.

Selain mahar, proses nikah siri dalam video yang beredar itu juga jadi sorotan lantaran digelar sederhana dengan pengantin yang mengenakan baju kemeja dan gaun simpel. Sontak, netter ramai-ramai menyoroti soal harta kekayaan Mansyurdin Malik yang dikenal sebagai pengusaha kaya.

Diketahui, Mansyurdin adalah seorang pengusaha asal Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Tak main-main, ayah mantan besan Sunan Kalijaga ini disebut memiliki perusahaan tambang, minyak dan perkebunan di sana.


Diitilik dari lama LinkedIn-nya, Mansyardin Malik menjabat sebagai Direktur Utama PT Dhoha Jaya Makmur. Ia juga pernah menjadi Manajer di PT Wanindo Sarana Makmur dengan membuat layanan dakwah elektronik seperti pembuatan Al Quran seluler.

Sementara itu, Marlina Octoria sedikit demi sedikit mulai membongkar fakta tentang pernikahannya dengan Mansyardin Malik. Tak secara langsung memang, namun Marlina seolah mengisyaratkan bahwa selama menikah dengan ayah Taqy, ia dinafkahi seadanya.

"Saya dibilang mengejar harta, harta apa? Saya minta aja sekalian sebulan Rp10 juta, bener nggak? Sehari saya cuma minta Rp135 ribu," kata Marlina saat ditemui WowKeren di kantor MUI, Jakarta Pusat, Selasa (14/9).

Bahkan di bulan pertama pernikahan, ayah Taqy Malik disebut cuma mengirimkan uang Rp1 juta. Cukup tak cukup, Marlina tetap menerima haknya itu. "Tiba-tiba dia kasih pas awal bulan cuma Rp1 juta saya kirim ke anak-anak saya. Diakumulasi 1 bulan," bebernya.

Tak hanya itu, Marlina juga menyinggung soal uang mahar yang sengaja digunakan ayah Taqy Malik untuk membayar makan keluarganya setelah keduanya melangsungkan pernikahan siri. Padahal seharusnya, mahar tersebut adalah hak Marlina.

"Saya nikah di apartemen. Selesai nikah, keluarga besar saya dan keluarga yang jadi saksi nikah kita makan. Dan dia (Mansyardin Malik) pakai uang itu untuk bayar makan. Kan dia tahu agama, mahar itu haknya istri kan," tutup Marlina Octoria.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru