Tak Banyak yang Sadar, Nama Jennie BLACKPINK Ternyata Muncul di Kredit Akhir 'Squid Game'
Instagram/jennierubyjane
TV

Nama Jennie BLACKPINK rupanya muncul di kredit akhir drama hits Netflix 'Squid Game'. Lantas, apa peran Jennie hingga namanya dicantumkan dalam drama ini?

WowKeren - Nama Jennie BLACKPINK (Black Pink) rupanya muncul di kredit drama Netflix "Squid Game". Namun karena terletak di akhir, tak banyak orang yang menyadari fakta ini.

Bagi pemirsa yang bermata elang, terutama BLINK, pasti akan menyadari jika Jennie muncul di "Squid Game". Dengan sosoknya yang khas, beberapa penggemar mungkin bisa melihat Jennie meski dia jadi salah satu dari 456 peserta atau bahkan menyamar sebagai salah satu staf permainan tersebut.

Sayangnya Jennie sama sekali tidak muncul dalam drama tersebut. Lantas, apa peran Jennie hingga namanya dicantumkan dalam drama ini?

Di antara nama-nama seperti CEO MERREL Korea Kwon Sung Yoon dan Komisi Film Seoul Lee Geun Cheol dan Jung Jae Hee, Jennie muncul tepat di akhir kredit di bagian "Terima Kasih Khusus". Itu semua karena apa yang telah dia lakukan untuk para pemeran dan kru selama syuting.

Tak Banyak yang Sadar, Nama Jennie BLACKPINK Ternyata Muncul di Kredit Akhir \'Squid Game\'

Source: Netflix


Pasalnya, Jennie ternyata mengunjungi lokasi syuting "Squid Game" untuk mendukung debut akting sahabatnya, aktris Jung Ho Yeon. Dia bahkan membawa truk kopi untuk para pemeran dan tim produksi.

Dalam spanduk yang disertakannya, Jennie juga menulis kalimat dukungan yang manis. "Aktor, kru, staf, semuanya. Tolong jaga Sae Byeok (nama karakter Jung Ho Yeon) unnie dengan baik," tulis Jennie di spanduk truk kopinya.

Kehadiran Jennie rupanya berhasil memompa semangat di lokasi syuting "Squid Game". Hal itu sebagaimana yang disampaikan oleh Lee Jung Jae, pemeran Seong Gi Hun. Dia berkata, "Aku seperti, 'Wow! Itu Jennie dari BLACKPINK! Itu keren!".

Setelah semua yang dilakukan Jennie dalam drama debutnya, Jung Ho Yeon tampaknya ingin membalas budi sang sahabat. Tentunya dengan cara yang istimewa yaitu mencantumkan nama Jennie di kredit drama tersebut!

Sementara itu, "Squid Game" meraih kesuksesan luar biasa sejak dirilis pada 17 September lalu. Drama ini bahkan memuncaki peringkat Netflix global mengalahkan "Sex Education".

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait