George Clooney Minta Daily Mail Setop Publikasi Foto Anak-Anak Selebriti
AFP/Robin Utrecht
Selebriti

Clooney meminta agar media tak sembarangan memposting wajah anak selebriti, terlebih anaknya sendiri karena bisa saja membahayakan keluarganya mengingat profesi sang istri.

WowKeren - Aktor George Clooney angkat bicara menanggapi media yang kerap mempublikasikan foto anak-anak selebriti di artikel mereka. Ia menyerukan agar tabloid Inggris Daily Mail dan outlet lainnya berhenti melakukannya.

Sebab menurutnya, hal ini terkait dengan masalah keamanan. Seruan itu ia sampaikan melalui surat terbuka pada hari Kamis (4/11) setelah melihat foto putra aktor Billie Lourd yang berusia 1 tahun di situs web Daily Mail.

Putra Lourd, Kingston, adalah cucu mendiang aktor Carrie Fisher dan direktur pelaksana CAA Bryan Lourd. Dia adalah cicit dari legenda film Debbie Reynolds dan penyanyi-aktor Eddie Fisher. Clooney dengan tegas menyatakan bahwa anak-anaknya sendiri terancam menjadi sasaran para fotografer pemburu foto selebriti.

Hal itu tak lepas dari profesinya maupun sang istri, Amal Clooney yang bekerja sebagai pengacara hak asasi manusia. "Kami tidak dapat melindungi anak-anak kami jika ada publikasi yang memasang wajah mereka di sampul mereka," tulisnya.


Surat Clooney juga menyatakan bahwa gambar Lourd yang memicu suratnya akhirnya dihapus dari platform online. "Baru saja saya melihat foto bayi Billie Lourd yang berusia 1 tahun di publikasi Anda, dan fakta bahwa Anda kemudian menghapus foto-foto itu, kami akan meminta Anda menahan diri untuk tidak mencantumkan wajah anak-anak kami di publikasi Anda," lanjutnya.

Dalam surat itu, ia meminta agar media tak sembarangan memposting wajah anak selebriti. Terlebih anaknya sendiri dengan Amal yang mungkin saja bisa membahayakan keluarganya mengingat profesi sang istri. Adanya wajah anak selebriti yang tersebar luas akan menyulitkan orang tua mereka untuk memberikan perlindungan.

"Sifat pekerjaan istri saya yang membuatnya harus menghadapi dan mengadili kelompok teroris membuat kami mengambil tindakan pencegahan sebanyak yang kami bisa untuk menjaga keamanan keluarga kami," tegasnya. "Kami tidak dapat melindungi anak-anak kami jika ada publikasi yang menampilkan wajah mereka."

Di akhir surat itu, ia mengingatkan agar outlet berita yang ingin mendapatkan keuntungan sebaiknya tidak dengan mengorbankan anak kecil dengan mempublikasikan foto mereka. Sebab, hal itu bisa membahayakan nyawa mereka.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel