Marissya Icha Bakal Dipolisikan Terkait Donasi Rumah Gala, Sunan Kalijaga Komentar Begini
Instagram/marissyaicha
Selebriti

Ayah Vanessa Angel bermaksud akan melaporkan Marissya Icha karena membuka donasi untuk rumah Gala Sky. Pernah menjadi kuasa hukum Doddy Soedrajat, begini komentar Sunan Kalijaga.

WowKeren - Sahabat Vanessa Angel, Marissya Icha bakal dilaporkan oleh Doddy Soedrajat. Selebgram cantik itu rencananya akan dipolisikan terkait donasi untuk rumah Gala Sky, putra Vanessa dan Bibi Andriansyah.

Sempat menjadi kuasa hukum Doddy Soedrajat sebentar, Sunan Kalijaga rupanya tidak sependapat dengan langkah tersebut. Pengacara kondang itu berkomentar mengenai donasi yang seharusnya sah-sah saja dilakukan selama sesuai dengan niat awalnya.

"Ya, yang pasti sih. Saya kurang sependapat ya. Artinya kalau bicara mengenai donasi. Open donasi untuk apa? Kalau donasinya untuk sesuatu atau untuk rumah, dan ketika terkumpul dibelikan rumah saya rasa tidak ada salahnya," kata Sunan Kalijaga dalam video di saluran YouTube CumiCumi yang tayang pada Senin (3/1).

Meski begitu Sunan Kalijaga menyebutkan donasi bisa saja dilaporkan asal ada duduk perkaranya. Masalah yang dimaksud ayah Salmafina Khairunnisa itu adalah ketidaksesuaian tujuan awal dengan donasi yang diberikan. Jika ini kasusnya rumah untuk Gala, maka menurutnya tidak ada masalah karena telah disalurkan dengan semestinya.


"Yang salah ketika open donasi itu untuk rumah, untuk Gala, tapi dibelikannya mobil walaupun itu untuk Gala. Artinya tidak bersesuaian dengan apa yang di awal diniatkan open donasi itu untuk apa," terang Sunan Kalijaga. "Jadi saya rasa kalau memang selama itu jalurnya benar ya nggak ada masalah."

Selanjutnya, membuka donasi dapat dilaporkan jika terjadi penyelewengan di dalamnya. Sunan Kalijaga mencontohkan bagaimana penyelewengan itu dimaksud, namun ia berpendapat jika sudah masuk ranah hukum semuanya dapat diselidiki.

"Ada penyelewengan apa nggak kan bisa ditelusuri. Misalnya terkumpul 2,5 miliar, beli rumahnya berapa? Kalau beli rumahnya cuma 1,5 nah sisanya 1 miliar itu ke mana. Nah, itu bisa dipertanyakan," sambungnya.

Selain itu, Sunan Kalijaga beranggapan bahwa seharusnya yang mempermasalahkan donasi adalah pihak pemberi. Misalnya, jika donatur ingin mengetahui aliran dananya dengan jelas atau sebagainya.

"Dan memang yang mempertanyakan itu seharusnya orang-orang yang ikut menyumbang. Akan lebih baik orang-orang yang menyumbang," pungkas Sunan Kalijaga.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru