Anak Laki-Laki di 'Juvenile Justice' Diperankan Aktris Lee Yeon, Usia Asli Bikin Tercengang
Instagram/echoglobalgroup
TV

Drama 'Juvenile Justice' baru-baru ini menjadi perbincangan hangat karena kisahnya yang menarik seputar pengadilan remaja. Namun, siapa sangka jika salah satu pemeran bocah laki-lakinya justru diperankan seorang aktris.

WowKeren - "Juvenile Justice" yang telah diluncurkan di Netflix tidak ada habisnya dibicarakan. Bagaimana tidak, baik dari segi alur hingga aktris yang mumpuni turut menjadikan drama Korea ini tayangan yang wajib untuk ditonton.

Drama Netflix yang sangat dinanti "Juvenile Justice" yang menceritakan tentang kejahatan remaja, secara resmi dirilis pada 25 Februari. "Juvenile Justice" menggambarkan kisah yang terjadi ketika Shim Eun Seok (Kim Hye Soo), seorang hakim elit yang tidak menyukai pelanggaran remaja diangkat ke departemen remaja di pengadilan distrik.

Selain Kim Hye Soo, drama ini juga dibintangi oleh Kim Moo Yeol, Lee Sung Min dan Lee Jung Eun yang mana muncul sebagai karakter utama sehingga meningkatkan ekspektasi tinggi pemirsa bahkan sebelum rilis resmi drama.

Namun, pemirsa yang menonton "Juvenile Justice" memberikan banyak pujian kepada aktor yang memerankan karakter Baek Sung Woo karena penampilan aktingnya yang luar biasa. Ternyata, karakter yang memerankan bocah laki-laki tersebut adalah Lee Yeon, aktris berusia 28 tahun.

Baek Sung Woo muncul di pengadilan karena ia diadili karena kesalahan yang ia perbuat. Dalam dialognya, Baek Sung Woo menyatakan jika dirinya masih berusia di bawah 14 tahun.

"Saya masih di bawah 14 tahun jadi saya tidak harus masuk penjara," ungkap karakter Baek Sung Woo. Karakter ini meninggalkan kesan yang kuat pada pemirsa dengan tawanya yang ganas dan menyeramkan.


Anak Laki-Laki Di \'Juvenile Justice\' Diperankan Aktris Lee Yeon, Usia Asli Bikin Tercengang

Sumber: KBIZoom

Anehnya, anak laki-laki Baek Sung Woo justru diperankan oleh Lee Yeon, aktris yang lahir pada tahun 1995 dan telah berusia 28 tahun (perhitungan Korea) tahun ini.

Lee Yeon memulai debutnya dengan film "m=Unknown]" pada tahun 2018 dan secara bertahap membangun kariernya dengan berpartisipasi dalam berbagai proyek. Seperti "Cinematic Drama SF8" MBC, drama spesial KBS "The Teacher", film "Take Me Home" dan banyak lagi.

Anak Laki-Laki Di \'Juvenile Justice\' Diperankan Aktris Lee Yeon, Usia Asli Bikin Tercengang

Sumber: KBIZoom

Lee Yeon sendiri muncul sebagai saudara perempuan Jung Hae In dalam drama hits Netflix "D.P". Di drama tersebut, Lee Yeon lagi-lagi membuat publik terkesan dengan aktingnya yang detail dan penuh emosional.

Sementara itu, "Juvenile Justice" dikatakan tidak dapat menembus ke peringkat 30 besar di Netflix global. Drama ini menandakan bahwa belum berhasil melampaui drama Son Ye Jin "Thirty-Nine".

(wk/taki)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru