Puncak Karier
Netflix
Selebriti

Untuk merayakan ulang tahun Yoon Chan Young yang jatuh pada Senin (25/4), tim redaksi WowKeren akan mengulas tuntas perjalanan karier hingga proyek masa depan bintang 'All of Us Are Dead' tersebut.

WowKeren - Meski telah debut sejak bertahun-tahun lalu, nama Yoon Chan Young benar-benar melejit saat membintangi serial Netflix "All of Us Are Dead". Dalam drama ini, Yoon Chan Young berperan sebagai siswa SMA bernama Lee Cheong San yang diam-diam menyimpan perasaan untuk sahabatnya. Dia juga digambarkan sebagai karakter pemberani yang rela mengorbankan diri demi menyelamatkan teman-temannya dari zombie.

Kendati demikian, dia tidak bisa mengalahkan Yoon Gwi Nam (Yoo In Soo) yang berstatus sebagai sembi (manusia setengah zombie). Setelah digigit oleh Yoon Gwi Nam, Lee Cheong San yakin bahwa dia akan segera menjadi zombie. Karena itulah dia memutuskan untuk memprovokasi Yoon Gwi Nam dan membantu teman-temannya melarikan diri.

Ketika bom meledak di sekolah, Lee Cheong San jatuh ke lorong lift yang sedang dibangun sambil memeluk Yoon Gwi Nam. Meski seolah telah berakhir tragis, ada teori yang menyebutkan bahwa dia masih hidup dan akan kembali sebagai sembi di season 2.

Yoon Chan Young mampu memerankan karakter tersebut dengan baik, sehingga dia menerima banyak cinta dari pemirsa. Jumlah followers-nya di Instagram meningkat tajam dan kini telah mencapai 4,9 juta. Selain itu, dia juga lebih dikenali saat berada di tempat umum.

"Aku tidak mempercayainya. Aku tidak mengharapkannya, tapi ada banyak orang yang mengenaliku dan berkata, 'Ini Cheong San!' Mereka juga mendatangiku untuk berfoto. Aku masih bingung dan aku memiliki banyak perasaan berbeda tentang itu," ungkapnya dalam sebuah wawancara.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait