Cerita Warga Soal Jokowi Tiba-Tiba Hadiri Konser Kebangsaan di Ende NTT
presidenri.go.id
Nasional

Sebelum menghadiri konser kebangsaan, Jokowi memimpin upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 di Lapangan Pancasila, Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 1 Juni 2022.

WowKeren - Presiden Joko Widodo memimpin upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 di Lapangan Pancasila, Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Rabu (1/6). Pada malam terakhir kunjungan kerja ke Ende, Jokowi pun menyempatkan diri untuk menonton acara konser kebangsaan bertajuk "Membumikan Pancasila dari NTT untuk Nusantara" bersama istrinya, Iriana Jokowi.

Konser musik yang turut menghadirkan Slank tersebut digelar di Stadion Marilonga Ende pada Rabu kemarin. Jokowi tiba di stadion sekitar pukul 21.25 WITA dengan mengenakan jaket merah.

Kehadiran Jokowi ini lantas mengejutkan ribuan warga Ende di konser musik tersebut. Warga langsung berteriak histeris dan meminta Jokowi untuk naik ke atas panggung.

"Jokowi... Jokowi... Jokowi.. Naik panggung. Naik panggung Pak Jokowi," teriak para warga yang hadir.

Salah seorang warga kota Ende bernama Muhamad Ali mengaku sangat senang dengan kehadiran Jokowi. Ia mengaku sudah menunggu di stadion sejak siang.


"Saya sduah menunggu dari tadi di sini. Apalagi ada Pak Jokowi dan grup band Slank," tuturnya, dilansir Kompas.com.

Menurutnya, kunjungan Jokowi ke Ende ini tidak hanya untuk merayakan hari lahirnya Pancasila. Hal ini juga dinilai menjadi momentum kebangkitan dari situasi pandemi.

"Kami sudah haus dengan hiburan Pakde. Selama ini aktivitas selalu dibatasi karena pandemi COVID-19, malam ini kerinduan kami terjawab. Terima kasih Pak Jokowi," paparnya

Sementara itu, Jokowi dan Iriana sendiri nampak menikmati musik dari grup Slank. Sang Presiden tampak sesekali menggerakkan kepala dan kaki mengikuti irama lagu.

Jokowi juga tampak beranjak ke panggung saat Slank menyanyikan lagu terakhir mereka. Jokowi menyampaikan apresiasi atas penampilan tersebut.

Selain Slank, Jokowi turut menikmati penampilan Kla Project yang membawakan delapan lagu. Jokowi dan Iriana meninggalkan stadion usai penampilan terakhir dari Kla Project.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait