Setelah Ditutup Selama Pandemi COVID-19, Monas Akan Kembali Dibuka Untuk Umum Pekan Ini
Commons Wikimedia/Salmiah La Suma
Nasional

Seperti yang diketahui, Monas telah ditutup untuk masyarakat umum sejak pandemi COVID-19 masuk ke Indonesia pada Maret 2020 lalu. Setelah ditutup selama dua tahun, kini Monas akan kembali dibuka.

WowKeren - Selama pandemi COVID-19 melanda dunia, dunia pariwisata pun ikut mengalami kegoyahan. Seperti yang terjadi pada Monumen Nasional alias Monas yang ada di DKI Jakarta, Indonesia.

Selama pandemi COVID-19 berlangsung di Indonesia, Monas ditutup untuk masyarakat umum. Namun kini, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyampaikan bahwa kawasan Monas akan kembali dibuka untuk umum pada pekan ini.

"Monas ini segera akan kami buka dalam waktu dekat ini. Ya, dalam minggu ini dibuka," ujar Riza di Balai Kota Jakarta, Rabu (15/6).

Lebih lanjut, Riza menerangkan bahwa alasan Pemprov DKI Jakarta belum membuka Monas selain karena pandemi, juga disebabkan oleh masih terus dilakukannya proses revitalisasi. "Ya itu kan terus direvitalisasi ya," ungkap Riza.


Sebelumnya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno juga telah mendukung rencana Pemprov DKI Jakarta dalam hal kembali membuka kawasan Monas bagi wisatawan. Menurutnya, pembukaan Monas akan membawa dampak besar terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, mengingat kawasan tersebut menjadi tujuan favorit bagi wisatawan, baik Nusantara maupun mancanegara.

Di samping itu, Sandiaga Uno menuturkan bahwa Indonesia juga memiliki acara-acara internasional dan nasional, yang mana banyak dari mereka tertarik untuk datang ke Jakarta dan Monas. "Ini akan menjadi daya tarik utama, banyak kegiatan-kegiatan juga yang mau menggunakan Monas sebagai backdrop dari kegiatan tersebut," beber Sandiaga kepada Antara.

Sebagaimana diketahui, Monas telah ditutup untuk umum sejak pandemi COVID-19 masuk ke Indonesia pada Maret 2020 lalu. Selama ditutup, beberapa acara sempat digelar di Monas, di antaranya adalah penghormatan untuk Satgas COVID-19 dan posko pengisian oksigen untuk rumah sakit COVID-19.

Kemudian setelah penyebaran COVID-19 mengalami penurunan dan mereda, beberapa acara seremonial juga digelar di Plaza Selatan Monas, salah satunya adalah peresmian armada bus listrik Transjakarta. Sementara baru-baru ini, Monas juga menjadi tempat digelarnya meet and greet pebalap Formula E di Plaza Selatan Monas.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait