Park Gyuri Akui Tak Salahkan Goo Hara Atas Keputusannya Mengakhiri Hidup dengan Bunuh Diri
Instagram
Selebriti

Sebelumnya Gyuri mengaku bahwa dirinya juga sempat berpikir ingin mengakhiri hidupnya ketika kabar kencan dan putusnya dan juga ekspektasi yang tinggi dari keluarganya tentang kariernya.

WowKeren - Park Gyuri benar-benar membuka semua hal yang ada di unek-uneknya ketika menjadi bintang tamu di acara "Oh Eun Young’s Golden Clinic" yang tayang pada 24 Juni kemarin. Salah satunya adalah berbicara tentang kepergian naas mantan rekan membernya di KARA Goo Hara yang meninggal karena bunuh diri.

Sebelumnya Gyuri mengaku bahwa dirinya juga sempat berpikir ingin mengakhiri hidupnya ketika kabaer kencan dan putusnya hubungan asmaranya bersama sang mantan kekasih menjadi pembahas hangat terus yang menganggunya serta ekspektasi yang tinggi dari keluarganya tentang kariernya. Hal ini membuat Gyuri tak menyalahkan Goo Hara atas keputusannya mengakhiri hidupnya.


"Aku sama sekali tidak menyalahkannya, tetapi ketika Goo Hara meninggal, untuk pertama kalinya, nilai dan pikiran aku goyah. banyak dan akhirnya hancur," katanya. "Aku tidak pernah bisa membayangkan bahwa seseorang yang begitu cantik, yang menerima begitu banyak cinta, akan memilih untuk meninggalkan dunia. Sejak sesama anggotaku pergi seperti itu (dengan bunuh diri), aku juga bertanya-tanya apakah tidak apa-apa jika aku berbicara tentang dia sehubungan dengan perjuanganku sendiri."

Dr. Oh Eun Young menghibur Park Gyuri, dengan mengatakan, “Seorang anggota yang berbagi rasa sakit dan suka dengan Anda telah meninggal. Mereka yang tetap tinggal pasti merasa menyesal karena tidak memperlakukan mereka dengan lebih baik. Aku tidak bisa membayangkan betapa sulitnya di usia muda kalian."

Dr. Oh Eun Young juga menyarankan agar Park Gyuri mencoba menjalani kehidupan yang lebih bebas. "Gyuri, apakah kau sudah selesai menangis? Sekarang, mari kita berjalan dengan berani." Sedangkan awal bulan ini, KARA berkumpul untuk ulang tahun ke-15 mereka dan saat ini sedang dalam diskusi untuk bersatu kembali untuk proyek peringatan khusus.

(wk/aiss)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait