Nikita Mirzani Disebut Sudah Ceria dan Menyulam Bareng Para Napi
Instagram/nikitamirzanimawardi_172
Selebriti

Usai sebelumnya sempat berteriak kencang, kini Nikita Mirzani disebut sudah ceria dan lakukan sederet aktivitas seperti menyulam bersama dengan para penghuni rutan.

WowKeren - Nikita Mirzani sempat bikin heboh usai berteriak histeris saat akan ditahan. Namun tak lama usai aksinya itu, ia dikabarkan sudah tenang dan baik-baik saja.

"Dia baik2 aja ya. Nanti aku bakalan live di IG ka Niki yaaaa. Dia orang yang sangat baik dan mohon doanya ya," tulis akun @jessica.tiffani yang kini mengelola akun Instagram Nikita Mirzani.

Kabar tersebut pun dibenarkan oleh Dody Naksabani selaku Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Serang, tempat Nikita Mirzani ditahan. Ia mengungkapkan bahwa kondisi Nikita saat ini dalam keadaan baik-baik saja. "Keadaannya baik," kata Dody Naksabani pada Rabu (26/10).

Dody Naksabani pun mengungkapkan bahwa Nikita Mirzani sudah mulai beradaptasi dengan suasana dalam rumah tahanan (rutan). Ia pun disebut sudah berbaur dengan para penghuni rutan.

"Sejauh ini Mbak Niki punya effort luar biasa. Di blok wanita dia sudah fun," ungkap Dody Naksabani.


Menambahkan, Dody Naksabani menyebut bahwa Nikita juga sudah melakukan sejumlah aktivitas bersama para narapidana. Di antaranya adalah salat sunah bersama serta menyulam.

"Tadi pagi sudah salat Dhuha bersama, kemudian menyulam kotak tisu," tutur Dody Naksabani.

Nikita Mirzani pun disebut tak lagi histeris seperti pada Selasa (25/10) malam. Bahkan menurut pengakuan Dody, Nikita langsung tertawa dan ceria saat melakukan registrasi terkait penahanannya.

"Nggak ada. Kemarin juga di dalam ketawa saja pas registrasi," beber Dody Naksabani.

Seperti diketahui sebelumnya, Nikita Mirzani sempat histeris saat akan ditahan. Pasalnya ibu tiga anak ini tampak berteriak kencang seraya menyebut-nyebut nama Dito Mahenra. Diketahui, Nikita ditahan atas laporan Dito Mahendra terkait dugaan pencemaran nama baik.

(wk/enyk)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait