Tentukan Budget Rumah yang Ingin Dibeli
Pixabay/geralt
SerbaSerbi

Membeli rumah di usia muda bukan hal yang mustahil dilakukan. Tentunya, ada beberapa trik yang bisa kita terapkan untuk mewujudkan hal itu. Penasaran apa saja itu?

WowKeren - Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menentukan budget rumah yang akan dibeli. Sesuaikan budget dengan jumlah penghasilan serta pengeluaran Anda setiap bulannya. Pastikan semua kebutuhan bulanan Anda telah terpenuhi dan tidak ada tanggungan lain yang harus dibayar seperti cicilan kendaraan hingga tagihan kartu kredit.

Bila perlu, diskusikan hal ini dengan pihak bank agar Anda bisa mendapat saran keuangan terbaik. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan kalkulator KPR (Kredit Pemilikan Rumah) yang disediakan oleh pihak bank atau aplikasi guna mengetahui rasio utang pembelian rumah dengan jumlah pengeluaran Anda.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru