Cha Joo Young 'The Glory' Buru-Buru Klarifikasi Usai Background Pendidikan Disalahpahami
YouTube/Allure Korea
Selebriti

Saat melakukan wawancara belum lama ini, Cha Joo Young turut mengoreksi background pendidikannya yang tersebar di internet. Simak penuturan lengkapnya berikut ini.

WowKeren - Baru-baru ini Cha Joo Young "The Glory" melakukan wawancara dengan majalah Allure Korea. Dalam kesempatan ini, dia menyebutkan latar belakang pendidikannya yang terdaftar di Namu Wiki.

Situs itu menyebutkan bahwa Cha Joo Young adalah lulusan Universitas Utah di Amerika Serikat. Meski sempat kuliah di sana, Cha Joo Young merampungkan pendidikannya di kampus lain yakni Universitas Negeri Utah.

Dia mengklarifikasi, "Aku masuk Universitas Negeri Utah dan dipindahkan ke Universitas Utah. Kemudian ayah membujukku untuk kembali ke Universitas Negeri Utah dan aku lulus di sana."

"Aku kuliah di kedua universitas itu dan lulus di Universitas Negeri Utah. Tapi karena keluar seperti ini di portal, jadi aku memberitahumu kalau-kalau kamu salah," imbuhnya.


Cha Joo Young \'The Glory\' Buru-Buru Klarifikasi Usai Background Pendidikan DisalahpahamiCha Joo Young \'The Glory\' Buru-Buru Klarifikasi Usai Background Pendidikan DisalahpahamiCha Joo Young \'The Glory\' Buru-Buru Klarifikasi Usai Background Pendidikan Disalahpahami

Source: Namu Wiki

Cha Joo Young kemudian mengungkap alasannya belajar di luar negeri. Dia memaparkan, "Ayahku mengirimku untuk belajar ke luar negeri. Dia ingin aku belajar. Aku ingin menari tapi ayahku tidak menyetujuinya."

Lebih lanjut, dia berbagi, "Aku tidak memimpikannya, tapi aku tidak membayangkan bahwa aku akan menjadi seorang aktris. Aku hanya ingin hidup sebagai seseorang di film, tapi aku tidak tahu bahwa aku harus menjadi seorang aktris untuk mencapai impian itu."

Sementara itu, Cha Joo Young meraih popularitas luar biasa usai "The Glory" sukses besar. Dalam drama ini dia berperan sebagai anggota geng pembully yang bernama Choi Hye Jung. Dia rela bergabung dengan geng tersebut demi meningkatkan status sosialnya.

Part 2 "The Glory" sendiri akan tayang pada 10 Maret mendatang. Sutradara dan penulis membocorkan bahwa alur cerita "The Glory" part 2 akan semakin intens dan menggembirakan, sehingga tak bisa dilewatkan begitu saja.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru