Lee Soo Man Tulis Surat Cinta untuk SM Entertainment, Ungkap Alasan Pilih HYBE
Yonhap
Selebriti

Lee Soo Man menuliskan kekagumannya pada pendiri HYBE, Bang Si Hyuk. Ia menulis bahwa kedua pendiri sama-sama mengalami perjuangan yang sama dan mereka berbagi kecintaan pada musik.

WowKeren - Pada hari ini, Jumat (3/3), Lee Soo Man pendiri SM Entertainment berbagi surat. Dalam surat tersebut, Ia mengungkapkan bahwa dia telah lama bergumul dengan dilema terkait "SM Entertainment (disebut sebagai 'SM' dalam surat itu), pasca-Lee Soo Man" dan dia merasa bergandengan tangan dengan HYBE adalah keputusan yang terbaik.

"'SM adalah tantanganku, kebahagiaanku, dan berkahku.' Untuk semua keluarga SM yang aku cintai, dan untuk semua orang yang telah mencintai SM. Sejak aku menjadi penyanyi ballad berambut gondrong di tahun 1970-an, aku menjalani hidupku seutuhnya di mata publik. Aku menerima cinta sebagai penyanyi dan MC yang tidak pantas aku terima dan sejak menjadi produser, penyanyi yang aku produseri juga menerima banyak cinta. Inilah mengapa aku merasa lebih menyesal tentang hal-hal yang telah terjadi yang melibatkan SM.

"Ketika aku mendirikan SM pada tahun 1989, aku masih muda dan seorang pemula. Aku menyukai musik, jadi aku merenungkan sistem apa yang diperlukan untuk penyanyi. Aku mempelajari model bisnis musik di barat dan membangun struktur SM. Versi pop Korea dan dunia idol dicapai melalui kombinasi model bisnis dunia pertama dan pengembangan bakat gaya Korea. Kesuksesan SM, JYP, YG, HYBE, dll, adalah keajaiban dan berkah Korea.

"Selama masa dari Hyun Jin Young, H.O.T, BoA, TVXQ, Super Junior, Girls' Generation, SHINee, EXO, Red Velvet, hingga NCT dan aespa, masa mudaku juga berlalu. Era SM 'Pasca Lee Soo Man' adalah dilema jangka panjang bagiku. Hiburan adalah dunia kreativitas. Daripada mewariskan SM kepada anak atau anggota keluargaku, aku merasa bahwa aku harus memberikannya kepada seseorang yang 'Terbaik' di industri ini dan kepada seseorang yang dapat membuatnya berkembang. Jika ada masalah dengan struktur tata kelola SM, maka itu harus diperbaiki, dan jika seorang eksekutif profesional diperlukan, aku merasa SM harus diserahkan kepada mereka.

"Bagiku, 'Terbaik' mengacu pada produksi. Memproduksi melibatkan kegagalan yang tak terhitung jumlahnya dalam dunia hasrat dan kreativitas sampai seorang bintang lahir. Di belakang panggung seorang bintang yang mampu berlari ke pelukan penggemar dan nyanyian, air mata, dan emosi mereka, adalah dunia produser yang menemukan bintang-bintang ini. Tanpa publik, tidak ada bintang. Tanpa bintang, tidak ada produser. Tanpa produser, maka bisnis musik tidak bisa sukses. Ini sama secara terbalik.


"Dua tahun terakhir adalah waktu bagi SM untuk menemukan yang 'Terbaik'. Di satu sisi, aku menegur eksekutif SM saat ini bahwa mereka harus buru-buru mempersiapkan era tanpa Lee soo Man. Ini karena aku siap untuk keluar dari panggung SM. HYBE, Kakao, dana, konglomerat, dan perusahaan global di luar negeri semuanya menginginkan SM dan mendatangiku," tulis Lee Soo Man.

Lee Soo Man juga menuliskan kekagumannya pada pendiri HYBE, Bang Si Hyuk. Dalam surat tersebut, Lee Soo Man menulis bahwa kedua pendiri sama-sama mengalami perjuangan yang sama dan mereka berbagi kecintaan pada musik.

"Bagiku, pilihan terbaik adalah HYBE. Meski menjadi pesaing SM, kesuksesan BTS menjadi sumber kebanggaan bagi seluruh bangsa. Chairman HYBE adalah produser musik seperti aku yang juga pernah mengalami masa-masa sulit. Dia adalah seseorang yang pernah mengalami makan junk food dengan trainee sambil menghabiskan waktu berjam-jam di ruang latihan. Dia adalah seseorang yang telah mengalami bagaimana rasanya mencari investor jauh-jauh. Dia juga seseorang sepertiku, yang tergila-gila dengan musik, dan dia adalah seseorang yang memecahkan rekor dengan BTS. Aku merasa dia peduli pada seniman sepertiku. Bagi mereka yang bertanya-tanya, itulah alasan mengapa aku memilih dia.

"Setelah menyelesaikan babak pertama dalam hidupku sebagai juara SM, aku sekarang beralih ke babak kedua dalam hidupku. (Tujuan)ku berikutnya adalah pertemuan teknologi dan budaya. Aku akan berjalan menuju ke sana. Aku ingin mengatakan ini kepada anggota keluarga SM serta tim eksekutif saat ini. Aku tidak menyesali waktu yang aku habiskan bersama kalian semua. SM adalah tantangan, kebahagiaan, dan berkahku. Aku juga ingin mengatakan ini kepada artis yang bersamaku.

"Kalian penuh dengan mimpi ketika aku bertemu dengan kalian, dan melewati masa-masa pahit, kita membuat musik sambil menangis dan tertawa. Kalian, yang mencurahkan seluruh energi di ujung tangan ke kaki kalian untuk tampil, adalah guruku. Aku mengagumi kalian, dan aku bangga pada kalian. Terima kasih."

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait