Gugatan Baekhyun EXO ke Agensi Disebut Bantu Artis SM Lainnya Revisi Kontrak Agar Lebih Adil
TopStarNews
Musik

Menurut Lee Jin Ho, telah terjadi perselisihan antara artis SM dan agensi karena kurangnya transparansi dalam pembagian keuntungan. Baekhyun mengangkat isu tersebut Juni lalu.

WowKeren - Baekhyun EXO sempat menjadi sasaran kritik usai menggugat SM Entertainment atas kontrak eksklusifnya Juni lalu. Namun menurut reporter yang kini beralih menjadi YouTuber, Lee Jin Ho, penyanyi kelahiran 1992 tersebut justru membantu artis SM Entertainment lainnya untuk merevisi kontrak mereka agar lebih adil dan transparan.

Menurut Lee Jin Ho, telah terjadi perselisihan antara artis SM dan agensi karena kurangnya transparansi dalam pembagian keuntungan. Baekhyun mengangkat isu tersebut Juni lalu menjelang comeback EXO, dan masalah ini akhirnya diketahui publik.

"Itu adalah insiden terkenal yang disebut kontroversi ChenBaekXi, dan ketiga orang ini secara resmi mengangkat masalah penyelesaian tersebut. Ketiganya menyatakan keinginan mereka untuk keluar dari SM Entertainment. Hasilnya, setelah banyak perjuangan dan kesakitan, mereka mencapai kesepakatan," kata sang YouTuber.

Ia melanjutkan, "Dalam proses konflik ChenBaekXi, Baekhyun membuat keputusan yang tidak terduga. Dia secara langsung mengangkat masalah dengan kontrak yang ditandatangani sejauh ini. Dia meminta amandemen terhadap klausul yang telah disimpulkan secara tidak menguntungkan bagi para member. SM sepenuhnya menerima permintaan ini, jadi kontraknya benar-benar direvisi."


Gugatan Baekhyun EXO ke Agensi Disebut Bantu Artis SM Lainnya Revisi Kontrak Agar Lebih Adil

Menurut Lee Jin Ho, permintaan Baekhyun ini memberikan perbaikan pada distribusi keuntungan dan perlakuan terhadap semua artis SM. Berkat Baekhyun yang mengangkat masalah ini, kontrak SM Entertainment direvisi untuk semua artis di bawah label tersebut, bahkan untuk artis yang baru debut.

Lee Jin Ho juga mengungkapkan bahwa Sehun dan Chanyeol memutuskan untuk menandatangani kontrak dengan label lain karena menginginkan dukungan penuh untuk aktivitas individu mereka di masa depan. Berdasarkan revisi tersebut, artis akan dapat mempromosikan aktivitas individu mereka dengan perusahaan ketiga sambil melanjutkan aktivitas grup di bawah SM Entertainment.

Lee Jin Ho menyimpulkan, "EXO akan dapat melanjutkan aktivitas grup di bawah SM Entertainment namun masing-masing member akan dapat melanjutkan karier solo mereka dengan agensi yang berbeda."

Sementara itu pada Selasa (17/10), Chanyeol dan Sehun dikabarkan akan bergabung dengan agensi baru, tapi kabar ini dibantah oleh SM. Menurut SM, kontrak member dan agensi yang ditandatangani akhir tahun lalu masih sah. Meski begitu, SM mengizinkan aktivitas individu dengan syarat perusahaan didirikan oleh member sendiri.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru