Plastik bubble wrap bekas pembungkus itu disulap Fadil Jaidi menjadi jas dan celana. Pria kelahiran 17 Oktober 1994 ini menyebut outfit yang dikenakannya sebagai inspirasi untuk pernikahan.
- Diah Candra Trisanti
- Rabu, 08 Mei 2024 - 21:30 WIB
WowKeren - Fadil Jaidi termasuk salah satu konten kreator yang multitalenta. Ide-ide kocak Fadil selalu berhasil membuat publik tertawa. Seperti yang dilakukan Fadil baru-baru ini. Melalui unggahan Instagram pribadinya pada Rabu (8/5), Fadil memamerkan outfit tak biasa.
Bukan dari kain, busana yang dikenakan Fadil justru terbuat dari bahan daur ulang. Plastik bubble wrap bekas pembungkus itu disulap menjadi jas dan celana.
Fadil bahkan membuat tutup botol bekas sebagai kancing. Ia pun memakai inner kaus putih untuk melengkapi penampilannya kali ini.
Pria kelahiran 17 Oktober 1994 ini menyebut outfit yang dikenakannya sebagai inspirasi untuk pernikahan. "Murah meriah🙏🏻," tulis Fadil di bagian keterangan unggahannya.
Tidak butuh waktu lama, unggahan Fadil langsung mencuri perhatian netizen. Respons kocak netizen juga membanjiri kolom komentar unggahan Fadil tersebut.
"Hati yang gampang pecah belah wajib pake ini [sic!]," balas Tara Budiman. "3M Murah Meriah Mewah ❤," sahut Putra Siregar. "Kenapa sih, Dil?🤣🤣🤣🤣🤣," komentar Regina Ivanova. "'Mempelai pria sedang transit di DC Cakung'," gurau akun @adind***pa.
"Sekarang gua tau alasan MET gala gapernah mau undang lu bang [sic!]," timpal akun @arg***rn. "Astaghfirullaah .. kupikir jas blink2, ternyata bubble wrap!! Terserah lu deh, Fadil! 🤣🤣🤣 [sic!]," ungkap akun @fridaj***ffee. "Pak Muh angkat tangan 😭🤣 [sic!]," tambah akun @miftah***nahh._.
Bukan kali ini saja Fadil membuat publik tertawa. Beberapa konten Fadil lainnya juga kerap mengundang tawa. Namun, Fadil sendiri enggan disebut sebagai komedian.
"Kalo menurut gue pribadi, pelawak tuh kayak Sule, Andre Taulany," ungkap Fadil beberapa waktu lalu. "Tapi kalau gue tuh ngerasanya, gue tuh bikin konten apa yang terjadi ya itu memang terjadi gitu, tapi bukan yang tiba-tiba kalau gue disuruh ngelawak, gua bisa gitu."
"Makanya kalau misalnya gue dicapnya sebagai pelawak, gue tuh suka takut sendiri, kayak malu gitu loh kayak beban. Pelawak tuh enggak kayak gini, gua tuh bukan pelawak," tandas Fadil.
(wk/diah)