Deg-degan Menjelang Pementasan 'Bunga Penutup Abad', Chelsea Islan Minta Didoakan
Instagram/chelseaislan
Selebriti

Ketiga kalinya memerankan sosok Annelies Mellema, Chelsea Islan mengaku masih gugup.

WowKeren - Aktris Chelsea Islan kembali menjadi pemeran dalam pertunjukan teater "Bunga Penutup Abad". Pada pementasan itu Chelsea Islan akan memerankan sosok Annelies Mellema.

Meski bukan penampilan perdana, perempuan 23 tahun ini mengaku masih saja gugup. Sebelumnya, ia juga pernah tampil dengan judul dan peran yang sama.

Menjelang pementasan, ia bersama pemain lain telah melakukan berbagai persiapan. Artis yang akrab disapa Chelsea ini mengaku dia dan kru pementasan telah berlatih berbulan-bulan.

Chelsea mengungkapkan bahwa tidak mudah untuk kembali memerankan tokoh Annelies. Pasalnya, pertunjukan teater dilakukan secara langsung. Tidak ada proses break atau editing seperti bermain sinetron atau film.

Pemain film "Sebelum Iblis Menjemput" ini menjelaskan bahwa ia butuh waktu untuk menyesuaikan diri dengan musik yang bakal menjadi iringan dalam pementasan itu.

"Tantangannya bisa menyesuaikan dengan musik, tempo, ritme, dan hafalan. Kalau film, salah bisa retake," tutur Chelsea. "Tapi kalau di teater yah enggak bisa retake dan salah. Apa yang sudah diberikan sampai akhir jalani."


Selain itu, Chelsea juga merasa kesulitan dalam berdialog. Pasalnya, karya Pramoedya Ananta Toer itu menggunakan bahasa Indonesia tempo dulu. Ia harus mempelajari bagaimana cara bicara orang zaman dulu.

"Ya pastinya ini diangkat dari karya Pramoedya Ananta Toer. Dengan bahasa Indonesia tempo dulu," kata Chelsea. "Memang kita dari awal sudah pelajarin itu bahasanya, karakterisasinya, tahun lalu aku sudah peranin Annelies. Aku hanya mengingat dan baca skrip aja."

Perempuan kelahiran Amerika Serikat ini merasa sangat deg-degan, walaupun sudah ketiga kalinya ia menjadi Annelies. "Pastinya deg-degan, tapi senang banget. Kami latihannya berbulan-bulan dan sudah dua minggu latihan intensif,” ujar Chelsea saat ditemui usai menjalani latihan untuk teater ‘Bunga Penutup Abad’, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (14/11).

Selain Chelsea, pementasan teater ini juga dibintangi oleh Reza Rahadian, Marsha Timothy, dan pemeran lainnya. Para pemain sering berlatih bersama untuk membangun chemistry satu sama lain.

Para pemain juga harus menyesuaikan adegan dengan tata letak panggung. "Kami harus mempersiapkan diri. Kali ini, banyak penyesuaian untuk blocking. Jadi, setiap hari semakin ke sini, semakin baik,” ucap Chelsea.

Menurutnya, bermain teater memiliki tantangan tersendiri. Menjelang pementasan teater, Chelsea meminta doa agar pertunjukan tersebut bisa berjalan sukses. “Minta doanya dan semoga banyak banget yang nonton. Semoga karya Pramoedya Ananta Toer semakin dikenal di kalangan anak muda,” ucap Chelsea.

Rencananya, pementasan "Bunga Penutup Abad" akan diselenggarakan di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat pada 17 dan 18 November mendatang. Harga tiket pertunjukan ini dibanderol mulai dari Rp 200 ribu hingga Rp 1 juta.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru