Ed Sheeran Jadi Cameo di 'Star Wars: The Rise of Skywalker'
Getty Images
Film

Ini bukan kali pertama 'Star Wars' membawa deretan tokoh ternama terlibat dalam film. Nama-nama populer seperti Daniel Craig, Tom Hardy, hingga Joseph Gordon Levitt juga pernah muncul di seri sebelumnya.

WowKeren - Kabar terbaru kembali datang dari "Star Wars: The Rise of Skywalker". Seri terakhir saga "Star Wars" ini rupanya bersiap menghadirkan salah satu musisi papan atas sebagai cameo, yakni Ed Sheeran.

Kabar ini terkonfirmasi dalam sebuah video berjudul "Star Wars: The Special Look", di mana pelantun "Shape of You" tersebut tampak mengenakan kostum Stormtrooper.

Selain Ed Sheeran, "Star Wars: The Rise of Skywalker" rupanya juga bakal menampilkan nama tersohor lainnya, yakni Lin-Manuel Miranda sebagai cameo. Tentunya ini bukan kali pertama Star Wars membawa deretan tokoh ternama terlibat dalam film.


Dalam "Star Wars: The Force Awakens", Daniel Craig pernah menjadi salah satu pemimpin tentara First Order yang menahan Rey (Daisy Ridley). Sedangkan di "Star Wars: The Last Jedi", Tom Hardy hingga Pangeran William juga diberi ruang untuk menjadi cameo. Diikuti beberapa bintang lain termasuk Joseph Gordon-Levitt juga anak-anak Mark Hamill.

Di sisi lain, Disney dan Lucasfilm sendiri telah merilis trailer final "Star Wars: The Rise of Skywalker" pada bulan Oktober lalu. Trailer film "Star Wars: The Rise of Skywalker" ini bisa dibilang menghadirkan nuansa emosional yang kental. Disney seolah benar-benar menjamin bahwa film ini akan menjadi akhir yang memuaskan bagi para penggemar seri "Star Wars". Terutama untuk penggemar setia franchise yang dimulai sejak 42 tahun lalu ini.

Sementara itu, "Star Wars: The Rise of Skywalker" sendiri mengambil setting waktu satu tahun setelah "Star Wars: the Last Jedi". Proyek ini dipastikan menjadi momen terakhir Luke Skywalker, karakter yang dimainkan oleh Mark Hamill.

Beberapa pemeran lama juga kembali hadir dalam film ini. Mulai dari Daisy Ridley (Rey), Adam Driver (Kylo Ren), John Boyega (Finn), hingga Oscar Issac (Poe Dameron). "Star Wars: The Rise of Skywalker" bakal jadi akhir dari cerita panjang franchise "Star Wars" yang sudah dibuat sejak tahun 1977 silam. Seri kesembilan dari film sci-fi ini rencananya akan dirilis pada 20 Desember mendatang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel