Reynhard Sinaga Divonis Bui Seumur Hidup, Reaksi Sang Ayah Jadi Sorotan
Nasional

WNI yang tengah menempuh pendidikan doktoral di Inggris itu dijatuhi hukuman penjara seumur hidup oleh Pengadilan Manchester karena terlibat dalam 136 pemerkosaan terhadap 48 pria.

WowKeren - Kasus pemerkosaan yang dilakukan Reynhard Sinaga di Manchester, Inggris memang masih jadi pembicaraan panas. Hal ini tentu tak lepas dari fakta bahwa Reynhard merupakan WNI yang terbukti melakukan 159 kekerasan seksual, dengan 136 diantaranya berupa pemerkosaan, terhadap 48 pria.

Kasus ini sendiri baru mencuat ke muka publik usai media Inggris memberitakan vonis akhir yang dijatuhkan Hakim Suzanne Goddard dari Pengadilan Manchester kepada Reynhard. Atas kejahatannya, Reynhard diketahui dijatuhi hukuman penjara seumur hidup.

Perihal hukuman yang dijatuhkan kepada Reynhard ini pun sampai ke telinga sang ayah, Saibun Sinaga. Komentarnya atas vonis tersebut pun dinanti masyarakat, namun ternyata jawabannya cukup mengejutkan.

Pasalnya dengan kalem, Saibun mengaku menerima seluruh keputusan pengadilan. Ia juga mengaku enggan membahas kasus tersebut lebih jauh.

"Kami menerima putusan. Hukumannya sesuai dengan kejahatannya (Reynhard Sinaga)," kata Saibun, seperti dilansir dari laman BBC, Rabu (8/1). "Saya tidak ingin membahas kasus ini lebih jauh."


Sebelumnya pihak keluarga memang cenderung tertutup atas kasus yang menimpa Reynhard ini. Sebab pada Desember 2019 lalu, pihak keluarga memilih untuk bungkam ketika ditemui media.

"Saya tidak mau, tidak ya," ujar Saibun pelan, ketika ditemui di Depok, Jawa Barat usai beribadah. "Maaf belum bisa," ujar keluarga Reynhard yang lain pada kesempatan berbeda melalui pesan singkat.

Di sisi lain, publik memang luar biasa tercengang atas kasus ini. Pasalnya Reynhard sendiri selama ini dikenal sebagai sosok yang baik dan bersuara lemah lembut.

"Dia baik, lemah lembut, dan sopan. Saya tak bisa membayangkan dia bisa mendapatkan tiket tilang atau mengadu," tutur salah satu kawan Reynhard di Gay Village, Manchester.

Namun profilnya ini seolah tak sesuai seperti penggambaran para penegak hukum yang bersinggungan dengannya. Salah satu detektif yang menangani kasus Reynhard menyebutnya sebagai seorang sosiopat.

Hal senada juga diungkap oleh Hakim Goddard yang menjatuhkan vonis kepada Reynhard. Pasalnya Reynhard disebut-sebut terlihat tenang, bahkan cenderung menikmati seluruh proses persidangan yang ada. Reynhard juga tampak tidak menyesali perbuatannya kendati terancam hukuman berat.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait