BREAKING: Positif Corona Tembus 2.738 Kasus, Jumlah Kesembuhan Nyaris Salip Pasien Meninggal
Nasional

Kasus positif COVID-19 kembali mengalami peningkatan jumlah, yakni mencapai 2.738 kasus. Kabar baiknya, akumulasi pasien sembuh dan meninggalnya nyaris dalam posisi seimbang.

WowKeren - Pemerintah terus memperbarui data kasus positif COVID-19 di Indonesia. Seperti hari ini (7/4), pemerintah mengonfirmasi soal 247 kasus baru COVID-19 dalam rentang 24 jam terakhir, sehingga totalnya mencapai 2.738 kasus.

Total lonjakan kasus baru ini melampaui rekor kemarin yang mencapai 218 pasien. Sebanyak 2.313 pasien, atau sekitar 84,5 persennya sedang dalam perawatan tim medis di berbagai wilayah Indonesia.

Namun yang menjadi sorotan adalah jumlah kasus sembuh dan meninggal dunia. Sebab jumlah kasus sembuh sampai hari ini mencapai 204 kasus, atau nyaris menyamai jumlah kasus meninggal.

Hingga hari ini, jumlah pasien yang telah dinyatakan sembuh mencapai 204 orang. Sedangkan jumlah pasien yang meninggal dunia akibat COVID-19 mencapai 221 orang. Baik kasus sembuh dan meninggal dalam 24 jam terakhir berjumlah 12 orang.

BREAKING: Positif Corona Tembus 2.738 Kasus, Jumlah Kesembuhan Nyaris Salip Pasien Meninggal

covid19.go.id


Selain 247 kasus baru yang telah dikonfirmasi, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 mencatat keberadaan puluhan kasus lain yang belum dipetakan. "Terdapat 34 kasus terkonfirmasi yang masih dalam investigasi di lapangan, oleh karena itu belum terpetakan di atas peta untuk lokasi provinsi kasusnya," demikian kutipan pernyataan dari situs covid19.go.id.

Sekitar separuh dari kasus positif COVID-19 di Indonesia, atau mencapai 1.369 kasus dilaporkan berada di DKI Jakarta. Secara berturut-turut, Jawa Barat, Jawa Timur, Banten, dan Jawa Tengah menjadi 5 besar wilayah dengan kasus positif virus Corona terbanyak di Indonesia.

Pasien positif COVID-19 ini pun tersebar nyaris di seluruh wilayah Indonesia. Dari 10 besar wilayah dengan kasus positif COVID-19 terbanyak, rasio pasien sembuh dan meninggal terbaik berada di Jawa Timur (sembuh dan meninggal dalam rasio 41:16), Sulawesi Selatan (21:6), dan Bali (18:2).

Sebelumnya, pemerintah mengonfirmasi kasus positif COVID-19 mencapai 2.491 orang pada Senin (6/4). Sebanyak 192 orang dinyatakan sembuh, sedangkan 209 orang lainnya dinyatakan meninggal dunia.

Kemarin, tambahan pasien yang sembuh mencapai 2 kali lipat lebih banyak dari pasien yang dilaporkan meninggal. Hal ini merupakan kabar baik mengingat hingga kini total jumlah pasien meninggal di Indonesia masih lebih banyak dibanding pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru