Tara Budiman Mulai Khawatir Soal Kelangsungan Bisnisnya Di Saat Pandemi Corona
Instagram
Selebriti

Tara Budiman saat ini mengaku mulai khawatir dengan keberlangsungan bisnisnya. Mengingat belakangan omsetnya sangat turun karena adanya wabah virus corona.

WowKeren - Pandemi virus corona selain meresahkan publik juga berimbas pada sektor perekonomian Indonesia. Sejumlah selebriti Tanah Air yang memiliki bisnis juga mengaku terkena dampaknya.

Seperti yang satu ini, Tara Budiman mengaku keuangan menjadi turun drastis semenjak adanya wabah corona. Pemilik nama asli Bimantara Budimansyah ini lantas menerangkan sisi positif dan negatif adanya wabah virus corona.

"Negatifnya banyak, ada juga. Biasanya dapat pemasukan, gue kerja di lapangan, di mana harus datang ke studio dan loksyut," ungkap Tara dilansir dari Detik.com, Kamis (16/4). "Ada kerjaan yang ditunda. Kerjaan ditunda pemasukan ditunda."

"Jadi pandemi banyak pengeluaran. Dibilang bosan ya iya, alhamdulillah karena masih di rumah dan ada teknologi juga, dari sisi produktif ada pemasukan," tambah Tara. Pria kelahiran Denpasar ini lantas menceritakan sejumlah pekerjaan syuting yang ditunda.


"Ada sinetron Ramadan. Ada beberapa untuk Ramadan, jadi kepotong karena pandemi," papar Tara. "Hal ini yang ngebuat para PH mikir. Ada juga kegiatan kita yang harus syuting."

Selain itu, Tara juga mengaku bahwa kini ia mulai merasa khawatir soal kelangsungan bisnisnya. Meskipun hingga saat ini usahanya tersebut masih belum mandek dan terus berjalan.

"Alhamdulillah ketar-ketir masih jalan sekarang. Tahap ketar-ketir. Saat ini nggak banyak orang keluarin uang di masa pandemi ini," tutur Tara. "Mereka jaga uang semua nimbun. Muter otak gimana caranya ya harus dihadapi. Ini saja sudah pusing banget."

Tara juga menerangkan bahwa tak hanya bisnisnya yang sedang mengalami penurunan omset. "Buat teman gue yang punya bisnis di restoran, coffee shop, dan pakaian lumayan merosot karena pandemi. Banyak orang yang sharing sama gue, mereka punya tingkatan stres mau lanjut atau dicek lagi keuangan," pungkas Tara.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru