Lepas Aki dan Busi dari Mobil
Tekno

Sejak diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di beberapa wilayah, masyarakat semakin jarang keluar rumah sehingga mobil juga jarang digunakan. Agar mobil tak mudah rusak karena jarang digunakan, lakukan 8 tips ini untuk merawatnya.

WowKeren - Memperhatikan setiap komponen dalam mobil termasuk aki dan busi juga penting dilakukan. Usahakan untuk melepas aki dari mobil dan simpan di tempat kering dan bertemperatur sejuk. Lepaskan kabel atau kepala aki untuk mengurangi risiko kerusakan atau kehilangan daya selama mobil tidak digunakan. Saat mencabutnya, dahulukan melepas kabel negatif baru kabel yang positif. Tapi saat memasangnya kembali, dahulukan kabel positif sebelum kabel negatif.

Selain aki, sebaiknya Anda juga melepas busi dari mobil. Setelah dilepas, berikan sedikit oli di bagian soketnya agar kepala silinder tetap terjaga dan lembab saat tidak digunakan dalam waktu yang lama. Dengan demikian, kondisi aki dan busi akan tetap prima setelah dipasang kembali.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru