Madu
Kuliner

Untuk membuat kondisi fisik tetap prima kalian disarankan mengonsumsi makanan sehat. Ada beberapa jenis makanan yang diyakini bagus dikonsumsi selama bulan Ramadan karena bisa menambah energi selama menunaikan ibadah puasa.

WowKeren - Bisa dibilang madu merupakan makanan yang "wajib" dikonsumsi selama Ramadan. Salah satu manfaat utama madu adalah menghasilkan energi. Ini dikarenakan kandungan gizi terbanyak madu adalah karbohidrat. Sebagaimana diketahui bahwa karbohidrat adalah sumber tenaga.

Namun, ada juga kandungan gizi madu lainnya seperti beberapa jenis vitamin, mineral, dan enzim. Mengonsumsi madu pun tidak hanya berdampak pada peningkatan energi saja melainkan juga untuk meningkatkan imunitas tubuh. Pengonsumsian madu bisa meningkatkan jumlah sel darah merah dan hemoglobin sehingga kalian tidak mudah lemas.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel