Soal Kontroversi Lagu Kekeyi 'Keke Bukan Boneka', Anak Papa T Bob Beri Solusi Cerdas
Instagram/tbobvargo
Selebriti

Anak Papa T Bob sudah menghubungi pihak Kekeyi soal masalah lagu 'Keke Bukan Boneka'. Diketahui bagian reff lagu tersebut dituding mirip lagu anak-anak Papa T Bob berjudul 'Menulis di Atas Kertas'.

WowKeren - Kontroversi lagu "Keke Bukan Boneka" yang dibawakan Rahmawati Kekeyi kembali berlanjut. Sebelumnya, lagu tersebut menjadi masalah karena pada bagian reff mirip dengan lagu anak-anak berjudul "Menulis di Atas Kertas" ciptaan musisi era 90-an, Papa T Bob.

Anak Papa T Bob, T Bob Vargo sudah berkomunikasi dengan Kekeyi soal masalah tersebut. Ia ingin permasalahan ini diselesaikan secara kekeluargaan.

"Mereka (pihak Kekeyi) nanya, gimana enaknya," kata T Bob Vargo pada Jumat (19/6) seperti dilansir dari Kumparan. "Saya mengajukan penawaran, dalam arti, bagian reff itu yang dijual sama mereka dan mereka pakai, dilakukan berulang-ulang, itu yang kita minta."

T Bob Vargo mempunyai solusi lain untuk menyelesaikan masalah tersebut agar kedua belah pihak sama-sama diuntungkan. Ia menyarankan Kekeyi untuk menyanyikan lagu baru milik Papa T Bob.


"Kalau dia bingung, aku nawarin materi justru ke dia, daripada bingung di Keke Bukan Boneka, pindahin aja lagi. Keke nyanyi lagi aja pakai karya baru Papa T Bob," sambung T Bob Vargo. "Kalau bisa itu berjalan, 'kan, jadi sumber ladang rezeki bersama, jadi berkah, aman dari copyright."

Lebih lanjut, T Bob Vargo menegaskan tak akan membawa masalah ini pada ranah hukum. Ia juga meminta pihak Kekeyi untuk mengakui bahwa bagian reff lagunya menggunakan lagu milik Papa T Bob.

"Kalau masih nanya penawaran dari kami, berarti dia mengakui secara enggak langsung. Kalau udah selesai semua, aku minta pihak mereka mengakui di semua hadapan media, jadi edukasi," jelas T Bob Vargo. "Kalau mereka enggak mengakui dan selesai dengan cara digantung, aku enggak mau, Justu kekeluargaan ini biar semua tahu, enggak ada settingan, memang niatnya edukasi."

Untuk saat ini pihak Kekeyi masih berdiskusi soal penawaran tersebut. "Kita harus kasih mereka waktu. Penginnya hari Senin (22/6) sudah ada jawaban, atau Selasa (23/6)," pungkas T Bob Vargo.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait