Siap Menikah, Katty Butterfly Bakal Boyong Aiman ke Thailand untuk Minta Restu Keluarga
Instagram/aimanrickyy
Selebriti

Katty Butterfly memuji kedewasaan Aiman Ricky dan senang karena putri kecilnya, Katherine, juga sudah memberikan restu. Menurut rencana, Katty ingin segera mengajak Aiman ke Thailand demi membuktikan keseriusan hubungan mereka.

WowKeren - Aiman Ricky dan Katty Butterfly dikabarkan segera menikah. Bahkan Aiman juga sudah akrab dengan putri Katty dari pernikahan dengan Andry Tanu Wijaya, Katherine, yang masih balita.

"Kemarin dia main sama dedek, lihat dedek happy, nggak capek-capek, Alhamdulillah banget, aku happy banget," kata Katty di Jakarta Selatan, 1 November. "Aku sih nggak pendekatan, aku memang suka anak kecil," kata Aiman.

"Tapi dedek nggak lho. Dia nggak sama semua orang lho, tapi sama Aiman wah," ujar Katty. "Amin," ujar Aiman.

Pihak keluarga juga sudah mengetahui soal hubungan Katty dan Aiman. Bahkan Katty berencana akan mengajak Aiman bertemu keluarga di Thailand. Keluarga Aiman juga sudah memberi restu.

"Ya doakan yang terbaik," kata Aiman pada Cumicumi.com. "Kita banyak kesamaan sifat. Kita saling cerita, kayak gak enakan sama orang, emosional, banyak pikiran. Kita satu zodiak. Target menikah mah doain aja ya."


"Keluarga merestui, sangat welcome. Mereka pada bilang cantik banget, udahlah setuju," kata Aiman. "Beneran?" tanya Katty. "Doain doain," kata Aiman. "Tahun depan ya kita ke Thailand, aku juga mau membawa dedek ke kampung aku," seru Katty.

Setelah menjadi mualaf dan mengungkap hubungan dengan Aiman, Katty merasakan perubahan pad dirinya. Ia juga memuji sikap dewasa Aiman yang bisa membimbingnya.

"Aku happy lihat Aiman ternyata dia bisa jadi begini. Walau aku gak bisa romantis, di dalam hati aku ya ampun pria ini the best banget. Dia bisa sabar, bisa ajarin, mukanya muda, tapi dia dewasa banget. Dia banyak ajari aku."

Sebelumnya, Katty sempat dikira mualaf demi Aiman. Namun seleb yang dulu DJ seksi itu menyangkal anggapan tersebut.

"Aku mau jelasin kalau agamaku adalah Budha dari lahir," kata Katty. "Baru ini aku pindah, mualaf. Mungkin banyak yang pikir aku masuk ini (agama lain), itu nggak pernah. Jadi agamaku dulu hanya Budha. Dari dulu, setahun setelah aku datang ke Indonesia memang aku ingin (masuk Islam). Jadi sekarang, tidak ada paksaan masuk Islam, semua dari hati."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait