Samuel Zylgwyn Unjuk Kebolehan Sang Putri Pimpin Doa Sebelum Makan, Endingnya Gemesin!
Instagram/samuel_zylgwyn
Selebriti

Putri Samuel Zylgwyn dan Franda, Vechia, memang baru berusia 3 tahun. Namun kemampuannya dalam memimpin doa sebelum makan patut diacungi jempol, seperti apa?

WowKeren - Samuel Zylgwyn kembali membagikan kelucuan sang putri yang diberi nama Zylvechia Ecclesie Heckenbücker. Gadis cantik yang telah berusia 3 tahun ini rupanya sudah bisa memimpin doa sebelum makan.

Dalam video berdurasi lebih dari 1 menit berikut, tampak Vechia khusyuk memimpin doa. Ia bahkan mengingatkan sang papa yang ketahuan sedang merekam aksinya.

Menurut Samuel, doa Vechia tersebut sedikit tercampur dengan doa sebelum tidur. Setelah berdoa cukup panjang, Vechia seolah kehabisan kata dan meminta saran pada sang papa.

"Apa lagi Pa?" tanya Vechia. "Terima kasih Tuhan, Haleluya, Amen, gitu," jawab Samuel sedikit tergagap karena tak menyangka sang putri akan bertanya.


"Pray. Wah hebat vechia bisa pimpin doa sebelum makan malam,keren keren," tulis Samuel pada Jumat (21/5). "Tapi doa nya si campur sama doa sebelum tidur. Tapi sayang enggak kerekam dari awal."

Samuel bersama Vechia dan Franda rupanya sedang menghabiskan waktu berkualitas di Bali. Melalui InstaStory, Samuel merekam Vechia yang sedang makan es krim sambil melihat ikan.

Kocaknya saat ditanya berapa jumlah ikan yang dilihatnya, Vechia enggan menjawab karena pusing. Vechia juga asyik berenang di unggahan InstaStory Samuel yang lain.

Menanggapi kepintaran Vechia yang sudah mampu memimpin doa, warganet ramai memberikan pujian. Beberapa warganet juga salah fokus pada celetukan Vechia kepada sang papa yang bertanya harus berdoa apa lagi.

"Pinternya Vechia....lucu ya...gemes lihatnya..." tulis akun @dewina_yang. "Pinter bgt sih veciaaa, gemesh dehhhh," sahut akun @nenytrinaaaaaw.

"'Apa lagi paa?' keabisan kata2 be like," komentar akun @priskadewanti. "Pinter bgt .. Gw ketawa krna vechia bilang apa lagi Pa....." balas akun @tari75422.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru