Mbak You 'Salah' Prediksi Kematiannya Sendiri, Aaron Ashab Minta Tak Percaya Ramalan
Instagram/aronashab
Selebriti

Aaron Ashab ikut berduka atas meninggalnya Mbak You pada Kamis (1/7). Namun Aaron Ashab juga mengkritisi ramalan-ramalan yang pernah dilontarkan almarhumah.

WowKeren - Kepergian Mbak You untuk selama-lamanya mengundang perhatian banyak pihak. Salah satunya Aaron Ashab yang baru sembuh dari Covid-19 setelah menjalani perawatan di Wisma Atlet.

"Speaking of predictions, turut berduka cita kepada mbakyu yang baru saja meninggal," tulis Aaron di hari meninggalnya Mbak You, Kamis (1/7).

Aaron kemudian membicarakan almarhumah Mbak You yang dinilai tidak bisa meramalkan kematiannya sendiri. Aaron ternyata paling sebal dengan orang-orang yang mendengar ramalan seolah mendapat "kunci jawaban" takdirnya dari Tuhan.

"Not trying to be insentive, tapi see ramalan salah kan karna mbakyu bukan meninggal karna sakit kan yah(?) setau gw, kalo salah mohon maaf," lanjut Aaron. "But intinya, gw orang yang paling sebel kalo ada orang yang percaya ramalan seakan-akan baru dikasi kunci jawaban sama tuhan."


Mbak You \'Salah\' Prediksi Kematiannya Sendiri, Aaron Ashab Minta Tak Percaya Ramalan

Instagram

"Even yang ngeramal 'pemuka agama' (ini gw lebih sebel lagi)," tegasnya. "Its literally syirik and logically gamasuk."

Kendati begitu, Aaron ternyata tak sepenuhnya menyepelekan ramalan. Ia mengaku selalu mengaminkan ramalan-ramalan baik sebagai doa dan sugesti untuk masa depannya.

"Gw gapernah percaya ramalan yang buruk apalagi ramalan dalam menentukan sebuah pilihan hidup. Gw cuma dalam tanda kutip 'percaya' sama ramalan kalo isinya baik," tutup Aaron. "'Aron bakal sukses, Aron bakal nge bahagiain org tua' dll karna itu gw anggap sebagai doa. Just piece of mind."

Sebelumnya pernyataan Mbak You yang mengaku bisa mengetahui penyebab dan usia kematiannya menjadi perbincangan publik. Mbak You diduga menyebut usia 65 tahun dan kematiannya dikarenakan sakit. Sedangkan diketahui bahwa Mbak You meninggal dunia di usia 47 tahun dan bukan karena Covid-19.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru