Bersyukur Orangtua Sembuh dari Covid-19, Tantri Kotak Cerita Sempat Takut Saat Diminta Belikan Ini
instagram/tantrisyalindri
Selebriti

Tantri Kotak ucap syukur kabarkan kedua orangtuanya sembuh dari Covid-19, ceritakan sempat berada di titik ikhlas hingga ketakutan saat diminta belikan ini oleh sang ayah.

WowKeren - Tantri Kotak baru saja membagikan potret kedua orangtuanya di Instagram. Bersamaan dengan foto itu, Tantri menuliskan pesan pujian juga kabar baik terkait kesehatan ayah dan ibunya saat ini. Sempat dinyatakan positif Covid-19, kini orangtua Tantri dinyatakan sudah sembuh.

Tantri memuji kekompakan kedua orangtuanya yang sama-sama berjuang hingga sukses melawan Covid-19. Tantri menggambarkan bagaimana ayah dan ibunya ini selalu melengkapi dan menguatkan satu sama lain.

Pejuang tangguh ya MEREKA!” ucap Tantri Kotak mengawali. “Akhirnya setelah sekian lama berjuang melawan kopid acuuu ( biar imut ) mereka dinyatakan negatif. Alhamdulillah! Mereka bener2 pasangan yang saling melengkapi, saling menguatkan satu sama lain.

Tantri kemudian menceritakan tentang perasaannya saat melihat kedua orantuanya berjuang melawan Covid-19. Tantri mengaku sempat berada di titik ikhlas saat melihat sang ayah sakit. Ia tak pernah berhenti berdoa untuk kesembuhan orangtuanya kala itu.

Gw pernah ada di titik ikhlas waktu liat pp pake selang dan lemes ga bisa respon sampe video call minta maaf dan bilang sayang banget sama pp, pengen pp sembuh dan pelukan lagi. Pp ga ngomong apa2 cuma cium layar hp. Setiap hari rasanya deg2an setiap terima telpon dari mereka,” ceritanya.


Tak hanya itu, Tantri juga sempat dibuat takut dan deg-degan saat diminta membelikan burung jalak putih. Siapa sangka jika burung tersebut kini justru memberikan semangat lebih kepada sang ayah usai sembuh. Bahkan Tantri menyebut jika sang ayah yang awalnya sulit berjalan kini sudah bisa berjalan sendiri.

Karena pp sempet minta dibelikan burung jalak putih, harus warna putih. Deg2an dan takut rasanya, akhirnya dibantu om @ludwighkuswandi pemilik @anekafilm yang memang gemar dengan burung dapatlah si jalak putih, makasi banyak om! Setelah burung mendarat di rumah, yang tadinya pp susah jalan sendiri, pp langsung bisa jalan seperti ada semangat muncul setiap dengar burungnya berkicau. Ya Allah! He’s trully hero! And now, mereka sehat karena doa banyak orang juga,” paparnya.

Tak lupa ucapan terima kasih pun kemudian disampaikan oleh Tantri. Tentunya untuk semua orang yang selalu mendoakan kesembuhan orangtuanya serta memberikan semangat kepadanya.

Meski “drama Covid” di keluarga Tantri belum selesai, mengingat sang suami yakni Arda Naff juga keluarga lain di Madiun masih positif, namun Tantri kembali tak putus berdoa. Ia berharap seluruh keluarganya segera mendapatkan perawatan dan juga bisa sembuh dari Covid-19.

Suami Tantri Kotak pun tak kalah bahagia mendengar kabar baik ini. Begitu juga rekan artis lain serta netizen yang langsung membanjiri unggahan Tantri Kotak di atas dengan ucapan syukur dan doa.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru