SM Entertainment Disebut Sukses Besar di Paruh Awal 2021 Berkat Artis dan Grup-Grup Ini
Selebriti

Baru-baru ini, netizen berkumpul di komunitas online untuk membahas paruh pertama tahun 2021 yang luar biasa untuk SM Entertainment. Artis dan grup-grup ini dinilai memiliki peranan besar.

WowKeren - SM Entertainment adalah rumah bagi berbagai artis top K-pop karena agensi tersebut adalah pelopor industri idol Korea. Di paruh pertama 2021 ini, agensi tersebut dinilai telah mencapai hasil yang luar biasa dengan raihan grup-grup mereka.

Baru-baru ini, netizen berkumpul di komunitas online untuk membahas paruh pertama tahun 2021 yang luar biasa untuk SM Entertainment. Seorang netizen membuat postingan komunitas online dengan judul, "Saya pikir SM Entertainment melakukan yang luar biasa di paruh pertama tahun ini," dan menulis semua kesuksesan yang telah dicapai agensi tersebut sejauh tahun ini.

Netizen tersebut menjelaskan, "'Next Level' aespa mencapai nomor 1 di tangga lagu 24H MelOn. NCT Dream menjual lebih dari 3,6 juta copy album mereka dan mereka telah menjadi grup idol pria kedua yang memasuki tangga lagu 24H hanya dalam dua jam. SHINee juga memiliki peringkat tinggi di tangga lagu 24H. Tae Yeon juga berada di puncak tangga lagu 24H. EXO sekali lagi menjadi million-seller. Baekhyun juga seorang million-seller sebagai artis solo. Joy juga memasuki tangga lagu dan sekarang Red Velvet. Aku penggemar SM dan merasa ingin menangis."

Postingan ini menjadi perhatian serta menuai cukup banyak komentar dari para netizen yang lain. Sebagian besar dari mereka setuju kalau SM Entertainment memang meraih hasil yang sangat baik di paruh pertama tahun ini.


SM Entertainment Disebut Sukses Besar di Paruh Awal 2021 Berkat Artis dan Grup-Grup Ini

Source: Allkpop

"Semua Artis SM melakukannya dengan baik," komentar netize. "Aku rasa Baekhyun berada di peringkat 2 di tangga lagu 24H dari idol pria," kata netizen lainnya. "Ini membuktikan bahwa SM Entertainment melakukannya dengan baik setiap 6 tahun, haha," ujar yang lain.

"Aku merasa jika aespa dan NCT comeback di paruh kedua, tahun ini akan menjadi tahun yang baik untuk SM Entertainment," kata netizen. "Aku pikir EXO juga melakukannya dengan sangat baik dengan penjualan album mereka," komentar yang lain. "Aku harap SM juga melakukannya dengan baik di paruh kedua tahun ini," tambah lainnya.

Sementara itu, artis SM Entertainment yang baru-baru ini comeback adalah D.O. EXO dengan album solo pertamanya yang bertajuk "Empathy". Red Velvet juga baru saja comeback dengan mini album keenam bertajuk "Queendom" pada 16 Agustus lalu.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait