Bams Eks Samsons Bahas Orang yang Ngaku Beragama, Sindir Hotma Sitompul?
Instagram/bams_1606
Selebriti

Bams Eks Samsons tiba-tiba membahas soal orang beragama yang tak menghormati istri. Bams juga berpesan agar sosok tersebut berhenti memanfaatkan orang lain.

WowKeren - Bams eks Samsons membagikan pesan panjang soal sosok orang beragama yang berbuat tidak hormat kepada pasangannya. Pesan Bams itu tampaknya membahas soal masalah sang ibu, Desiree Tarigan dan Hotma Sitompul. Seperti diketahui, Kisruh rumah tangga Hotma Desiree masih terus berlanjut hingga kini.

"Beberapa minggu terakhir ini saya merasakan, mendengar menyaksikan sendiri bagaimana seorang manusia yg mengklaim dirinya beragama baik, bisa berbuat berkata2 dlm konteks yang sangat tidak terhormat kepada sesamanya terlebih kepada pasanganya. Segala macam cara ditempuh demi ego pembenaran diri semata yg pada akhirnya memperkeruh semua," tulis Bams pada Kamis (16/9).

Bams tampaknya menujukan pesan ini pada satu orang secara spesifik. Pasalnya, Bams juga turut mengungkap soal mengusir dan memfitnah pasangannya.

"Orang beragama tidak : mengambil hak sesamanya berkali2. Tiba - tiba mengusir pasangannya. memfitnah & menuduh pasangannya. merendahkan anak angkat. pamrih, mengungkit kebaikan terlebih mengklaim dirinya baik. menghasut keluarga & sahabat pasanganya untuk membuat konflik. menyerang & mengancam ketika ingin berdamai," beber Bams.


Bams mengungkap bahwa orang tersebut sudah meminta maaf tapi belum melakukan aksi yang mencerminkan perkataannya. Karena itu, Bams dan keluarganya kini menunggu itikad baik dari orang tersebut.

"Perkataan sudah dilakukan, tinggal perbuatan nyata yg sampai sekarang memang tidak ad sehingga kami semua mempertanyakan ketulusan perkataan anda tersebut," ungkap Bams.

"Tidak ada maksud saya untuk menghakimi siapapun, saya disini sbg anak tertua hanya ingin membela & menegakkan kebenaran untuk keluarga saya yg memang dizolimi, terlebih lagi keluarga besar saya yg sangat tersinggung atas dalih pernyataan wa anda kepada mereka ttg yg dituakan kami," sambungnya.

Bams meminta orang tersebut untuk segera berdamai dengan cara yang benar. Ia juga mengingatkan untuk berhenti memanfaatkan orang lain demi kepentingan pribadi.

"Jika memang anda beragama & baik seperti yg anda citrakan selama ini, berdamailah sebagaimana mestinya bukan malah semua harus maunya anda. Berhentilah memakai orang lain terlebih menyusahkan sesama demi kepentinganmu semata," pungkas Bams.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait