Jordi Onsu Tertarik Berburu Pocong di Asrama Kampus Harvard, Bakal Ajak Anak Indigo
Instagram/jordionsu
Selebriti

Jordi Onsu mengaku selalu senang bertemu dengan makhluk halus saat berkunjung ke luar negeri. Di asrama dan kampus tempatnya menuntut ilmu saat ini, Jordi pun berniat untuk mengeksplor hal-hal mistis.

WowKeren - Jordi Onsu saat ini tengah melanjutkan studinya di Universitas Harvard Business School, Boston, Amerika Serikat. Berada di negeri orang, Jordi semakin diajarkan bagaimana caranya hidup mandiri.

Kekasih Frislly Herlind ini bertolah dari Jakarta pada Sabtu, 11 September 2021 lalu. Lewat kanal YouTube-nya, Jordi kerap membagikan vlog yang merekam suasana kampus serta asrama tempat tinggalnya selama sebulan di sana.

Di vlog terbarunya, Jordi melakukan mini tour dan berkeliling ke seluruh asrama hingga taman di sekitar lingkungan kampus. Setelah melihat-lihat suasana di sekitaran kampus dan asramanya, pria 28 tahun itu tertarik mengeksplor unsur mistis di lingkungan kampusnya.

"Sekarang jam 8 udah waktunya chek in ke asrama. Karena banyak barang aku mau pesen taksi," ujar Jordi di kanal YouTube-nya, Kamis (16/9). "Kalian lihat kampus utamanya untuk kampus bisnisnya sama S2-nya ini di Boston aku akan mengajak kalian berkeliling di sana ada apa aja."


Tak sendiri, rencananya Jordi ingin mengajak anak indigo untuk menemaninya merekan aktivitas spiritual di area kampusnya. "Aku sungguh-sungguh kepikiran kemarin bakalan ngajak kalian anak Indigo untuk night tour, siapa tahu kalian terutama sayang (sang kekasih) bisa lihat," sambungya.

Tak biasa dialami orang awam memang, namun Jordi Onsu mengaku dirinya selalu senang bisa bertemu makhluk halus. Adik kandung Ruben Onsu ini penasaran apakah di Amerika ada hantu seperti di Indonesia, pocong misalnya.

"Aku selalu happy kalau keluar negeri ketemu sama mereka yang ternyata secara fisik beda dan unik. Ada pocong nggak ya di sini, nanti kita cari ya. Tapi kita lihat aja nanti," tukas Jordi.

Sebelumnya, Jordi Onsu diterima di Harvard Business School dan tengah berada di Boston untuk mengikuti perkuliahan tatap muka. Ia diterima di Harvard pada Agustus 2020 lalu. Jordi tentu senang dan merasa bangga akhirnya ia bisa mencicipi pendidikan di luar negeri.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait