Penampilan 'Ninja' Monika di 'SWF' Diduga Sindir Mnet, Ini Penjelasan PROWDMON
Naver
TV

Tim PROWDMON membuat koreografi berdasarkan tarian pedang seorang pembunuh Asia. Para penari tampil dengan hanbok modern namun Monika muncul dengan kostum mengejutkan.

WowKeren - "Street Woman Fighter" pekan depan bakal memasuki misi baru. Enam tim tersisa bakal bersaing membuat koreografi yang akan dipakai untuk lagu comeback Jessi (Jessica H.o.) bertajuk "Cold Blooded".

PROWDMON membuat koreografi berdasarkan tarian pedang seorang pembunuh Asia dengan imej "berdarah dingin". Para penari tampil dengan hanbok modern namun Monika, yang memerankan Jessi muncul dengan kostum mengejutkan.

Bak seorang ninja, Monika tampil dengan pakaian serba hitam dan menutupi wajahnya dengan topeng. Berbeda dengan kostum penari lain dengan detail merah, penonton jelas tidak bisa mengenali wajah dari leader PROWDMON itu ketika sedang tampil.

Melihat penampilan Monika ini, netizen mulai menebak-nebak makna yang tersembunyinya. Banyak yang menduga jika wanita cantik itu sengaja ingin menyindir Mnet. Monika diketahui kerap menolak keikutsertaan selebriti dalam "Street Woman Fighter" karena ingin fokus tetap ada pada penari.


Baru-baru ini, Rosy salah satu anggota PROWDMON menjelaskan konsep penampilan terbaru kepada para penggemar di sebuah chatroom. Rosy berkata, "Guru Jeong Woo (Monika) terlihat sangat keren saat mengenakan topeng. Dia bisa melihat penari lain dengan baik. Itu saja yang penting."

Monika diungkap sengaja mengenakan topeng dengan tujuan untuk memusatkan perhatian penonton pada penari lain. "Beberapa orang mengatakan bahwa dia memakai topeng untuk melawan Mnet. Dia tidak mengenakan pakaian serba hitam dan topeng untuk menyembunyikan penampilan Jessi," imbuh Rosy.

"Karena ini hanya draf koreografi dan Jessi memiliki gayanya sendiri, jadi kami pikir tidak perlu meniru Jessi. Kami sengaja menyiapkan penampilan yang akan menonjol saat syuting video evaluasi," sambung Rosy.

Mendengar penjelasan tersebut, netizen terkesan dan tersentuh dengan ide tim PROWDMON. Seorang netizen memuji, "Di panggung di mana penari harus menjadi karakter utama, dia mengenakan topeng untuk memainkan peran penyanyi. Itu karena misi ini dilakukan untuk seorang penyanyi. Kamu benar-benar layak dihormati."

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait