Anak Pendeta Tampan 'Buka Suara' Pasca Direstui Jadi Pacar Salmafina Sunan
Instagram/greivancel
Selebriti

Greivance Lumoindong menuai dukungan untuk menjadi kekasih dari Salmafina Sunan. Sementara itu, Greivance mengungkap pesan bijak usai namanya ramai diperbincangkan.

WowKeren - Sosok Greivance Lumoindong jadi sorotan usai akunnya dimention Salmafina Khairunnisa. Dalam InstaStory, Salma rupanya membenarkan kalau ia memiliki seorang pacar dan mention akun Greivance.

Akibatnya, publik menduga kalau Greivance adalah kekasih dari Salma. Bukan cuma charming, putra pendeta Gilbert Lumoindong itu juga sosok yang sopan dan menganut sikap toleransi. Ia sempat terciduk ganteng pakai peci dan bersikap hormat pada ustaz Yusuf Mansur.

Sosok Greivance yang berwibawa dan religius ini menuai pujian dari fans. Greivance rupanya direstui oleh fans untuk jadi kekasih dari Salma.

"Semoga ke jenjang berikutnya," harap fans. "Pacaran ga ya @salmafinasunan 🤭🤭🤭cocok sih...," ujar netter. "Kita doain yang terbaik," harap yang lainnya.


Sementara itu, Greivance memang tak bereaksi langsung pasca jadi bahan omongan publik. Ia hanya sekedar mengunggah pesan bijak disela-sela liburannya di Turki.

"Nothing great comes easy. If it comes easy then it is not great," kata Greivance. "Sesuatu yang dahysat tidak datang dengan mudah. Jika datang dengan mudah, berarti tidak dahsyat. Apapun yang sedang diperjuangkan, percayalah bahwa usaha tidak pernah mengkhianati hasil.. Percayalah bahwa semua yang dilakukan dengan kerja keras dan kegigihan yang konsisten, akan membawa sesuatu yang dahsyat di kemudian hari."

Sosok Greivance selama ini juga sering khotbah saat ibadah online via YouTube. Sikap bijak Greivance ini tak urung menuai reaksi kagum fans.

Sementara itu, Salma sempat disarankan sang ayah, Sunan Kalijaga, untuk menikahi pria muslim. Namun eks istri pertama Taqy Malik ini sudah konsisten menjadi pemeluk Kristen dan tak terpikir mencari jodoh beda agama.

"Untuk aku pribadi, langkah pertama yang harus diambil seseorang sebelum minta jodoh adalah tau siapa dirimu sesuai dengan perkataan Tuhan, demi menemukan orang yang tepat," katanya. "Jika Tuhan berkata ‘Kamu adalah sesuatu yang paling berharga untuk-Ku’ kamu tidak akan menyia-nyiakan Tuhan. Setidaknya, aku tidak akan begitu. Aku harus merasakan keamanan bersama Tuhan terlebih dahulu sebelum berdoa minta jodoh. Biar nanti ketika di test sama yang nggak seiman, nggak gampang nyebur bahkan nyoba aja nggak mau."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait