Zaskia Gotik Bongkar Rahasia Tubuh Langsing Bak ABG, Berhasil Turunkan BB Sampai Puluhan Kilo!
Instagram/zaskia_gotix
Selebriti

Zaskia Gotik tetap menjaga penampilan tubuhnya agar tidak melar usai melahirkan pada November 2020 lalu. Ia ternyata punya cara tertentu agar berat badannya selalu ideal.

WowKeren - Zaskia Gotik tetap memiliki tubuh langsing bak masih ABG. Padahal pedangdut ini telah melahirkan anak pertamanya pada 7 November 2020 lalu.

Pelantun "Bang Jono" ini memang menjaga bentuk tubuhnya agar tidak melar. Zaskia mengatakan saat ini sedang berdiet. Bukan sembarangan, ada dokter gizi yang mengawasi diet Zaskia.

"Olahraga sih, makan yang sehat," ucap Zaskia Gotik ketika ditemui di kawasan Cibubur, Jakarta pada Rabu (15/12) seperti dilansir dari InsertLive. "Kebetulan aku kurang suka olahraga, tapi makanan sehat aja sih tips pengen badan bagus lagi apalagi habis melahirkan kan, harus diperhatikan banget pola makannya, dengan makan yang sehat, itu sangat membantu banget."

"Iya betul (diet). Karena aku diet bukan sembarang diet aja, aku punya dokter khusus yang memang diatur gizinya, makanannya makanan yang sehat, yang no tepung, no gula, benar-benar," sambung Zaskia. "Kalau minyak sih aku boleh aja ya, tapi minyak kelapa, memang minyak yang sehat."


Zaskia mengungkap perubahan berat badannya ketika mengikuti aturan diet dari dokter gizi. Istri Sirajuddin Mahmud Sabang ini mengatakan berat badannya berkurang hingga menuju ideal karena sudah turun 13 kilo. Zaskia juga membeberkan target ideal berat badan yang ingin dicapainya.

"Sekarang sih 55, pengennya sih 53 ya. Aku sebelum ke dokter gizi itu, sebelum proses diet, di 68 kg, sekarang udah di 5," cerita Zaskia. "Udah sebenarnya udah cukup lah ya udah pas. Cuma aku pengen aku lebih kurus lagi, 2 kilo lagi lah. Karena kalau di TV kurus pun kelihatan gede kan di kamera."

"3 bulan 4 bulan sampai sekarang ya 55 kg. Dari 68 sampai 55 itu butuh 3 sampai 4 bulan," lanjut mantan tunangan Vicky Prasetyo ini.

Zaskia tak memungkiri sempat stres karena berat badannya tak kunjung turun ketika melakukan diet mandiri. Hingga akhirnya perempuan 31 tahun ini memilih diet dengan berkonsultasi pada dokter gizi.

"Sempat stress ya, karena awalnya aku mau diet sendiri, pas aku coba kok nggak turun-turun, akhirnya harus ke dokter gizi deh, jadi memang benar-benar tahu dietnya yang benar itu seperti apa," pungkasnya.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait