Imbas Kasus Omicron di AS Melonjak, Apple Tutup Seluruh Toko di New York City
Pixabay.com/Ilustrasi
Dunia

Angka kasus COVID-19 varian Omicron yang melonjak di Amerika Serikat (AS) memiliki dampak tersendiri. Termasuk di antaranya terhadap toko-toko offline, seperti milik perusahaan Apple Inc.

WowKeren - Hingga saat ini, negara di dunia masih berhadapan dengan pandemi COVID-19. Bahkan juga tidak sedikit yang saat ini berjuang melawan varian baru Omicron.

Seperti yang terjadi di Amerika Serikat (AS), diketahui saat ini tengah mengalami lonjakan kasus COVID-19 varian Omicron. Akibatnya, salah satu perusahaan teknologi terbesar yakni Apple Inc, memutuskan untuk menutup semua tokonya yang berada di New York City.

Dengan ditutupnya 12 toko Apple Inc di New York City itu, maka untuk sementara waktu tidak melayani belanja secara offline. Pelanggan masih tetap bisa membeli produk Apple dengan melakukan pesanan online. Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Apple.

Melansir Al Jazeera, toko-toko yang terkena dampak melonjaknya angka kasus varian Omicron itu, termasuk outlet di Fifth Avenue, Grand Central, dan SoHo. Penutupan toko-toko tersebut juga menyesuaikan kebijakan dari pemerintah.


"Kami secara teratur memantau kondisi dan kami akan menyesuaikan langkah-langkah kesehatan dan layanan toko kami untuk mendukung kesejahteraan pelanggan dan karyawan," bunyi pernyataan perusahaan, dilansir pada Selasa (28/12).

Sementara itu, pada awal bulan Desember ini, Apple mengatakan pihaknya telah menutup sementara tiga toko di AS dan Kanada setelah terjadinya peningkatan kasus COVID-19 dan paparan di antara karyawan toko. Agar tidak terjadi penularan COVID-19, Apple pun meminta kepada semua pelanggan dan karyawannya untuk selalu memakai masker di dalam toko-tokonya yang ada di AS.

Masih melansir Al Jazeera, penutupan toko Apple di New York itu merupakan pendekatan yang berbeda bagi perusahaan karena masih membiarkan pelanggan memesan secara online, dan mengambilnya di toko. Meski demikian, pembeli tidak akan bisa memasuki toko untuk menelusuri atau membeli apapun di situs, dan dukungan teknis dari Genius Bar tidak akan tersedia.

Tak hanya di New York, Apple juga menutup tokonya yang berada di luar kawasan tersebut dalam beberapa hari terakhir. Di antaranya adalah Los Angeles. Apple tidak bisa memastikan sampai kapan tokonya yang berada di New York itu akan ditutup.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait