Ambil Latar Masa Lalu, Drama Kim Nam Gil 'Through The Darkness' Bakal Hadirkan Keseruan Seperti Ini
TV

Saat menghadiri konferensi pers 'Through The Darkness' pada Selasa (11/1), tim produksi mengungkap sejumlah keseruan drama yang dibintangi oleh Kim Nam Gil tersebut.

WowKeren - Pada Selasa (11/1), tim produksi "Through The Darkness" menggelar konferensi pers online. Acara ini dihadiri oleh produser eksekutif (EP) Park Young Soo dan tiga pemeran utamanya, yakni Kim Nam Gil, Jin Sun Kyu dan Kim So Jin.

"Through the Darkness" adalah drama yang didasarkan pada buku dengan judul serupa yang ditulis oleh Kwon Il Young, profiler pertama Korea Selatan. Ceritanya berfokus pada seorang profiler kriminal pertama Korea Selatan saat berjuang membaca hati para pembunuh berantai.

Kim Nam Gil berperan sebagai profiler Song Ha Young dari tim Investigasi Ilmiah untuk Analisis Perilaku Kriminal Badan Kepolisian Metropolitan Seoul. Meski dari luar tampak kekurangan emosi, Song Ha Young mampu membaca manusia dengan lebih dalam.

Selama konferensi pers, EP Park Young Soo mengungkap alasannya memproduksi "Through the Darkness" hingga sejumlah sisi menarik drama ini. Dia menuturkan, "Ini secara otentik menggambarkan bagaimana teknik investigasi perburuan melalui psikoanalisis pertama kali digunakan dan bagaimana memposisikan dirinya ke dalam metode investigasi kriminal."

Karena drama ini mengambil latar pada akhir tahun 1990-an, tim produksi akan menghadirkan berbagai perubahan yang menarik. EP Park Young Soo menjelaskan, "Karena ini adalah bagian dari drama periode, ada aspek yang sulit. Misalnya, tidak mungkin ada mobil terbaru dalam pengambilan gambar, jadi kami bekerja keras untuk syuting sambil menghindari mobil."


Dia melanjutkan, "Seiring bergantinya tahun, versi ponsel karakter juga terus berubah. Akan ada keseruan juga dalam menyaksikan sejarah perubahan tersebut. Di antara lokasi dari waktu itu, ada banyak yang sudah tidak ada lagi atau sulit untuk direkam."

"Untuk tempat-tempat itu, kami menggunakan tindakan khusus untuk syuting dan akan menyenangkan jika kalian mengetahui bagaimana kami menerapkannya melalui drama," imbuh EP Park Young Soo.

Terakhir, dia berkata, "Kami menggambarkan kisah orang-orang paling profesional yang belum pernah ada sebelumnya dalam drama Korea. Kami mengabadikannya dengan sangat detail."

"Aku percaya ini akan menjadi drama baru yang menyegarkan. Aku juga berpikir akan menyenangkan untuk melihat akting penuh gairah dari para aktor top kami," pungkasnya.

Sementara itu, "Through the Darkness" dipersiapkan untuk menggantikan slot tayang "Now, We Are Breaking Up" pada Jumat - Sabtu malam SBS. Rencananya, drama ini akan mulai tayang pada 14 Januari mendatang.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru