Heboh Kabar Nunung Tewas Kecelaan di Tol Dipastikan Hoaks, Fakta Sebenarnya Mencengangkan!
Instagram/nunung63.official
Selebriti

Nama Nunung terseret kabar hoaks meninggal dunia yang dibuat oleh salah satu akun YouTube. Namun ternyata kabar tersebut tak sesuai fakta karena komedian Nunung masih aktif di media sosialnya.

WowKeren - Nama Nunung terseret kabar hoaks meninggal dunia. Rumor ini berawal dari postingan akun YouTube Kerabat Seleb yang diunggah pada 17 Februari 2022 kemarin.

Dalam video, si pemilik akun menyematkan foto Nunung bersama suaminya, Iyan Sambiran sebagai tampilan awal. Kemudian di bagian samping tampak penampakan mobil yang mengalami kecelakaan.

"Innalillahi wa innailaihi rojiun, detik-detik kecel4kaan tr4gis hingga Nunung Meninggal di tempat," bunyi judul konten video tersebut, seperti dilansir dari Suara.

Berita Nunung

Kerabat Seleb/Suara.com


Narator kemudian membacakan informasi kecelakaan yang dialami Nunung. Disebutkan bahwa Nunung mengalami kecelakaan di jalan tol Solo-Ngawi. Tampak sejumlah foto Nunung ditampilkan dalam video sehingga menggiring opini jika sosok yang meninggal adalah sang komedian.

Kabar tersebut dipastikan hanya hoaks. Bukan Nunung yang meninggal, tapi seseorang yang bernama sama sepertinya.

Sosok yang meninggal dalam kecelakaan mobil tersebut adalah Nunung Sugiantoro, yang merupakan Wakil Ketua DPRD Pekalongan sekaligus Ketua DPC Gerindra. Kecelakaan yang merenggut nyawa Nunung anggota DPRD itu pun tidak terjadi baru-baru ini melainkan pada 20 Oktober 2020 lalu.

Sementara itu komedian Nunung masih aktif membuat konten dengan Tessy. Ia bahkan sempat mengunggah cuplikan konten bersama rekannya di grup lawak Srimulat itu pada Rabu (23/2) kemarin lewat postingan Instagram.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru