Ikutan ke Paris, Reza Arap Tanggapi Begini Soal Pro Kontra PFW
Instagram/ybrap
Selebriti

Reza Arap menjadi salah satu rombongan brand asal Indonesia yang menghadiri Paris Fashion Week. Karena terus diserang perkara 'pembodohan' PFW, Reza Arap lantas angkat bicara.

WowKeren - Reza Oktovian alias Reza Arap diketahui ikut dalam salah satu rombongan selebriti yang pergi ke Prancis. Reza berangkat bersama rombongan Ariel NOAH cs untuk mewakili salah satu brand busana.

Belakangan brand Indonesia yang mengaku tampil di Paris Fashion Week (PFW) menuai pro kontra. Pasalnya brand-brand tersebut diduga hanya tampil fashion show di Paris yang kebetulan juga bertepatan dengan acara PFW.

Tudingan pembohongan publik pun dilontarkan beberapa pihak. Reza Arap tampaknya juga didesak menjawab. Namun suami Wendy Walters tersebut memberikan tanggapan mengambang.

"Lu orang nga usah sok sokan nyerang gua. Sekali gua bacot ttg yang gua juga baru tau hari ini, yang rugi banyak brand sama orang, serang yang laen aja," balas Reza Arap saat seorang netizen menggodanya soal PFW.

Reza Arap juga mengisyaratkan ketidaktahuannya atas protes yang dituliskan warganet soal klaim PFW oleh beberapa brand. "Di sini kaga tau situasi kaga sumber masalah tau juga nga," tulis Reza Arap yang membuat warganet makin bingung.


Lebih lanjut, Reza Arap membagikan potretnya bareng rombongan ke Paris. Ia mengaku awalnya ragu mengambil pekerjaan tersebut, tetapi kini tidak menyesalinya.

Sebaliknya, Reza Arap mengaku mendapat banyak pelajaran hidup. Terkait perdebatan tentang Paris Fashion Week, personel Weird Genius tersebut memilih tidak peduli.

"Saya belajar banyak tentang kehidupan di Paris dari mereka. Saya juga akan menjawab hal-hal yang viral di Indo sejak kemarin," tulis Reza Arap pada Selasa (8/3) dalam bahasa Inggris.

"Bro-- PFW ini PFW itu. Disini 1 derajat celcius. Kami tidak tahu apa-apa, kami berharap kami tahu apa-apa tapi kami tetap tidak peduli. Kami kepanasan dan kedinginan bersama-sama. Kami tidak punya waktu untuk itu," tandasnya.

Warganet pun menyebut brand yang membawa rombongan Reza Arap cs tidak pernah mengklaim tampil di Paris Fashion Week seperti brand lain sejak awal. Namun ada pula yang menyangsingkan pernyataan itu karena mengetahui fakta sebaliknya. Perdebatan pun belum kunjung tuntas hingga berita ini diterbitkan.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait