Bos Skincare Ancam Polisikan Mayang, Sindir Insiden Wajah Breakout Tak Masuk Akal?
Instagram/mayang.soedrajat
Selebriti

Bos skincare, Gil Gladys, menegaskan pihaknya sempat berniat baik untuk tidak memperpanjang masalah tersebut. Namun setelah mendapat somasi, Gil menegaskan jika skincare T akan mempolisikan Mayang dalam waktu dekat.

WowKeren - Bos marketing Skincare T, Gil Gladys, buka suara soal surat somasi dari Farhat Abbas. Sebelumnya, Gil sudah memperlihatkan surat somasi dari pihak Farhat yang ditunjuk untuk menjadi pengacara Mayang Lucyana Fitri.

Gil mengisyaratkan kecewa atas surat tersebut. Ia merasa kebaikannya telah disalahartikan.

Instagram

Reaksi Gil Gladys Atas Somasi Mayang Via Farhat Abbas

Tak cuma itu, Gil juga sudah kembali buka suara di media. Ia mengungkap jika awalnya masih membuka kesempatan buat Mayang untuk meminta maaf atas review negatif terkait produk skincare T. Karena masalah semakin melebar, Gil akhirnya bertindak tegas. Dia berencana mempolisikan Mayang terkait review sebelumnya.


"Mayang kan masih muda, jadi aku berusaha menanggapi lebih bijaksana, lebih dewasa. Tapi masalahnya jadi kemana-mana. Somasi juga udah keluar. Jadi setelah diskusi dengan tim internal, kita akan mengambil tindakan yang lebih tegas," kata Gil di "Intens Investigasi". "Akan mengambil langkah hukum secepatnya. Kalau untuk rencana mediasi sudah terlambat karena kemarin kita sudah kasih kesempatan untuk meminta maaf secara terbuka. Jadi kita akan bikin laporan ke Polda. Mayang bisa langsung jelasin di-BAP."

Gil lantas membeberkan soal pengakuan Mayang yang berbeda-beda. Dalam data pihak skincare T, Mayang diketahui membeli produk beberapa jam sebelum mengunggah video review. Bisa disimpulkan kalau ia diduga baru beberapa jam memakai produk T. Namun di podcast, Mayang mengklaim sudah seminggu memakai produk tersebut.

"Sebenarnya keterangan yang bersangkutan berbeda-beda. Di podcast dia bilang seminggu pemakaian. Aku sendiri gak yakin, masalah sebenarnya itu apa," kata Gil. "Soalnya kalaupun kita coba skincare, skincare butuh waktu buat adaptasi dan itu gak mungkin dalam hitungan jam. Menurut aku gak masuk akal kalau misal breakout wajahnya dalam beberapa jam. Kecuali alergi makanan atau keracunan makanan mungkin. Kalau skincare gak mungkin."

Gil juga membahas soal ketakutan calon konsumen akibat review dari Mayang. Ia menegaskan jika pihak T sudah memiliki izin BPOM dan sertifikat halal.

"Dan soal BPOM itu sudah jelas kok ada di marketplace, di Instagram di mana mana kalo Tan Skin itu sudah BPOM dan sudah bersertifikat halal," kata Gil.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru