Akting Dikritik, Media Korea Heran Seo Ye Ji Bisa Diincar Bintangi 'Eve'
tvN
TV

Berdasarkan rating, 'Eve' tidak terlalu menarik perhatian penonton. Menurut Nielsen Korea, drama yang dibintangi oleh Lee Sang Yeob itu mencatat rating dikisaran 3 persen.

WowKeren - "Eve" sejauh ini sudah menayangkan sebanyak empat episode. Drama ini berpusat pada karakter Lee Ra El (Seo Ye Ji) yang berniat membalas dendam kepada orang-orang yang berhubungan dengan kematian sang ayah.

"Eve" berfokus pada tragedi yang diciptakan oleh campuran kacau balas dendam dan cinta yang dilakukan Lee Ra El. Namun ekspresi kompleks dari karakter ini tampaknya membebani akting Seo Ye Ji.

Media Korea Selatan menuliskan bagaimana imej Seo Ye Ji berubah setelah beberapa kontroversi yang dimilikinya mulai dari sikap "posesif" kepada sang mantan pacar (Kim Jung Hyun) hingga perilaku buruk pada tetangganya.

Namun selain dari faktor non-drama tersebut, vokalisasi, ekspresi wajah, dan akting Seo Ye Ji menuai kritikan karena terasa canggung (bahkan dalam adegan ranjang atau ciuman).


Penonton merasa Seo Ye Ji tidak bisa menjadi karakter secara keseluruhan dan hanya menyentuh bagian luarnya saja. Naskah "Eve" juga dinilai tidak mengandung kedalaman yang terdengar seperti "tragedi", namun setidaknya para aktor akan dapat mengerahkan kekuatan mereka dengan mengisi sudut-sudut yang kosong.

Media itu memberi contoh kepada Yoo Sun yang memerankan Han So Ra dalam "Eve:, menunjukkan akting alami yang sangat berbeda dibandingkan dengan Seo Ye Ji. Namun saat Seo Ye-ji, yang perlu mengguncang cerita menjadi drama gila yang terdengar dalam tetapi sebenarnya tidak.

Padahal tim produksi pasti sudah menyadari sepenuhnya bahwa Seo Ye Ji terlibat dalam berbagai kontroversi saat itu. Media itu menyatakan keherannya tentang alasan Seo Ye Ji diincar membintangi "Eve" di tengah skandal dan aktingnya.

Sementara itu berdasarkan rating, "Eve" juga tidak terlalu menarik perhatian penonton. Menurut Nielsen Korea, drama yang juga dibintangi oleh Lee Sang Yeob itu hanya mampu mencatat rating dikisaran 3 persen. Bagaimana menurutmu?

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait