Istri Ridwan Kamil Bagikan Suasana Pemakaman Eril, Sebut Ada Banyak Hikmah yang Didapat
Instagram/ataliapr
Selebriti

Istri Ridwan Kamil, Atalia membagikan video yang memperlihatkan suasana pemakaman sang putra sulung, Eril. Atalia juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendoakan Eril.

WowKeren - Putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril akhirnya telah dimakamkan di Baitul Ridwan Islamic Center yang terletak di Kecamatan Cimaung, Senin (13/6). Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya pun mengungkapkan rasa syukur karena telah menunaikan kewajibannya untuk memakamkan sang putra sulung.

"Alhamdulillah hak a Eril sudah kita tunaikan secara paripurna," tulis Atalia di Instagram, Selasa (14/6). "Diantar jutaan doa dari berbagai pelosok negeri. Masya Allah banyak hikmah dalam kejadian ini."

Di unggahan itu, Atalia membagikan suasana pemakaman sang putra. Ada ribuan orang mengiringi kepergian sang putra untuk selama-lamanya. Suasana pemakaman Eril juga tampak begitu haru.

Tak lupa, Atalia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendoakan sang putra. Ia juga ikut mendoakan semua pihak yang telah memberikan doa terbaik untuk Eril, sang putra sulung.


"Tak terhingga ucapan terima kasih kepada semua yang sudah mengantarkan Aa ke peristirahatan terakhirnya," ungkap Atalia. "Dari pak presiden, pak wakil presiden, para duta besar, menteri, KBRI Swiss, jajaran TNI, Polri, Pemda, ormas, media dan seluruh anggota masyarakat dimana pun berada."

"Terkhusus kepada seluruh sahabat dan keluarga yang masya Allah sudah luar biasa membantu segala prosesnya. Jazakumullahu khairon katsiron," pungkas Atalia. "Semoga Allah membalas kebaikan dengan kebaikan yang berlipat ganda. Aamiin ya Allah."

Postingan Atalia itu langsung mendapat tanggapan dari netizen. Mereka kembali beramai-ramai memberikan doa terbaik untuk mendiang Eril.

"Buktiiii bahwa Allah memuliakan A Eril di Dunia buu, insyaAllah di akhiratpun penerimaannya akan jauh lebih baik ibu yg tabah yah," komentar salah satu netter. "Masya allah bnyak sekali orng yg iri dengan kepergian a eril...ribuan orng mendoakan. Insya allah husnul khatimah," kata netter lain.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait