Tersangka Kasus Penguntitan Harry Styles Bicara Di Pengadilan, Tegaskan Hal Ini
Instagram/harrystyles
Selebriti

Stalker Harry Styles ditangkap dan kini bersaksi di pengadilan. Intip pengakuan dan bantahan Pablo-Diana Orero Tarazaga yang dinyatakan bersalah oleh pengadilan.

WowKeren - Pria yang telah ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penguntitan musisi Harry Styles belum lama ini kembali bersaksi di pengadilan. Pria bernama Pablo-Diana Orero Tarazaga dinyatakan bersalah usai ketahuan memasuki kediaman Harry tanpa izin pada 2019 lalu.

Tak hanya membobol rumah Harry, Pablo juga dituding telah mendorong seorang wanita yang diduga adalah asisten rumah tangga sang musisi. Wanita itu didorong ke tembok hingga terjatuh.

Pablo juga digugat lantaran merusak sejumlah properti usai terlibat perkelahian dengan petugas keamanan. Pablo pun belum lama ini muncul di Pengadilan Wood Green Crown, London, Inggris pada Kamis (23/6). Dalam sidang tersebut, Pablo diizinkan untuk membela diri dan memberi pengakuan terkait insiden pembobolan rumah Harry.

Dalam sidang itu, Pablo mengaku bersalah atas pembobolan rumah Harry. Namun, Pablo membantah tudingan penyerangan terhadap wanita di rumah Harry. Ia juga menampik telah merusak properti milik Harry.

"Saya menyatakan diri saya bersalah karena melanggar perintah penahanan dan memasuki rumah tetapi tidak bersalah atas penyerangan itu," kata Pablo saat persidangan.


Kini, Pablo dikabarkan tengah ditahan. Sidang lanjutan kasus tersebut dilaporkan akan kembali digelar pada 1 Agustus 2022 mendatang.

Usai kepergok menguntit Harry, pengadilan segera mengeluarkan larangan agar Pablo tak menghubungi Harry. Ia juga dilarang memposting apapun di media sosial selama proses hukum berlangsung.

Pablo juga dilarang mendekat setidaknya 250 meter dari Harry, kediamannya atau hal apapun yang berkaitan dengan personil One Direction tersebut. Pria 29 tahun itu juga dilarang menghadiri konser atau acara apapun yang memungkinkan Harry muncul.

Pada bulan Februari 2022 lalu, Pablo juga memberikan keterangan di persidangan. Namun, pria itu malah berteriak dan berbicara tak jelas selama persidangan.

Pablo terus meneriakkan nama Harry. Ia juga mengaku mencintai Harry dan tidak mungkin menyakiti sang idola. Tak berselang lama, Pablo pun menjatuhkan dirinya ke lantai ruang persidangan. Tak sedikit yang menyebut Pablo hanya berpura-pura pingsan.

Sementara itu, Harry sama sekali belum berkomentar terkait kasus tersebut. Ia menyerahkan semua penyelesaian pada pengadilan dan tim terkait.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait