Park Eun Bin Cs Bikin Sutradara 'Extraodinary Attorney Woo' Semangat Syuting, Kenapa?
Instagram/channel.ena
TV

Dalam jumpa pers 'Extraordinary Attorney Woo' yang digelar pada Rabu (29/6), sutradara mengungkapkan reaksinya begitu tahu Park Eun Bin akan membintangi drama ini.

WowKeren - Pada 29 Juni, "Extraordinary Attorney Woo" mengadakan jumpa pers untuk memperkenalkan drama mereka. Kesempatan itu dihadiri Park Eun Bin, Kang Tae Oh, Kang Ki Young dan sutradara Yu In Shik.

"Extraordinary Attorney Woo" mengangkat kisah Woo Young Woo (Park Eun Bin), seorang pengacara muda dengan sindrom Asperger yang bergabung dengan sebuah firma hukum besar. Ditunjang IQ 164, Woo Young Woo punya ingatan mengesankan, dan proses berpikir kreatif.

"Extraordinary Attorney Woo" sendiri menggaet aktor dengan kemampuan akting luar biasa seperti Park Eun Bin, Kang Tae Oh dan Kang Ki Young yang meningkatkan ekspektasi pemirsa. Ternyata saat mendengar jajaran aktor utamanya, sutradara Yu In Shik langsung bersemangat.

"Ketika mendengar Park Eun Bin yang akan melakukannya, kupikir aku punya seribu kuda. Memang benar dalam hati aku khawatir karena pekerjaan sebelumnya sulit," kata sang sutradara.


Yu In Shik sendiri menyadari tidaklah mudah untuk memerankan karakter dengan spektur autis seperti Woo Young Woo. Namun ia mempercayai sang aktris pasti selalu punya persiapan yang mumpuni.

"Karena ini Park Eun Bin, dia pasti akan melakukan yang terbaik," ujar sang sutradara.

Selain itu, Yu In Shik juga memuji Kang Tae Oh dan Kang Ki Young. Kang Tae Oh memerankan Lee Jun Ho, pegawai firma hukum Hanbada yang hangat dan baik hati. Sedangkan Kang Ki Young berperan sebagai Jung Myung Seok, atasan Woo Young Woo.

Setelah melihat perencanaan "Extraordinary Attorney Woo", Yi In Shik memutuskan untuk mengarahkan drama ini. Untuk itu, ia bekerja keras demi mewujudkan harapannya terkait drama ini agar terus berkembang dan berhasil.

Sementara itu, "Extraordinary Attorney Woo" sudah mulai tayang sejak Rabu (29/6). Disiarkan ENA dan Netflix, drama ini tayang setiap hari Rabu dan Kamis pukul 21:00 waktu setempat.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru