Jadi Kali Pertama Bagi Nathalie Holscher, 7 Potret Artis 'Berburu' Hewan Kurban Iduladha 2022
Instagram/nathalieholscher
Selebriti

Deretan artis berikut ini juga antusias menyambut Iduladha 2022. Mereka bahkan berburu dan mempersiapkan hewan kurban dengan kualitas terbaik. Nathalie Holscher tak kuasa menahan antusiasme!

WowKeren - Sebentar lagi umat Islam akan menyambut perayaan Iduladha 1443 H. Pemerintah secara resmi telah menetapkan hari raya besar tersebut pada Minggu , 10 Juli mendatang. Di momen Iduladha, muslim biasanya melakukan penyembelihan hewan kurban bagi yang mampu.

Deretan artis berikut ini juga antusias menyambut Iduladha 2022. Mereka bahkan berburu dan mempersiapkan hewan kurban dengan kualitas terbaik sesuai kemampuan mereka.

Bahkan ada artis membeli hewan kurban kepada Delia Septianti, penyanyi yang kini banting stir jadi pebisnis. Ia diketahui membuka bisnis sapi kurban dan memiliki pelanggan dari kalangan artis. Di momen Iduladha ini sapi-sapi yang dijual Delia laris manis. Lantas seperti apa sih momen "berburu" hewan kurban para artis? Intip di sini yuk!

(wk/rosi)

1. Ria Ricis


Ria Ricis
Instagram/riaricis1795

YouTuber Ria Ricis memperlihatkan sapi hasil buruannya yang memiliki ukuran jumbo. Di tengah kondisinya yang hamil besar, adik Oki Setiana Dewi itu mencari sendiri sapi yang akan ia kurbankan untuk Iduladha. Dikatakan tahun ini Ricis membeli dua ekor sapi kurban berjenis lokal dan satu lagi limosin.

2. Atta Halilintar


Atta Halilintar
Instagram/attahalilintar

Atta Halilintar totalitas berburu hewan kurban terbaik untuk disembelih nanti. Suami Aurel Hermansyah ini bahkan mencari hewan kurban hingga ke Bogor, Jawa Barat. Atta akhirnya menjatuhkan pilihan kepada seekor sapi berukuran jumbo berjenis megalodon yang beratnya mencapai 1,1 ton. Sang peternak sempat menjelaskan bahwa sapi yang dibeli Atta memilih daging yang cukup padat.

3. Baim Wong


Baim Wong
YouTube/Baim Paula

Suami Paula Verhoeven, Baim Wong berkesempatan untuk berkurban sapi dan domba di Iduladha tahun ini. Tak sampai di sana, Baim bahkan sampai pergi ke daerah Ujung Berung, Bandung, demi mendapatkan hewan kurban dengan kualitas terbaik. Bapak dua anak itu akhirnya menjatuhkan pilihan kepada sapi berjenis simental dengan corak putih dan cokelat. Menariknya, Baim memberinya nama lho, yaitu Johnny.

4. Fuji


Fuji
Instagram/fuji_an

Tahun 2022, Fujianti Utami akhirnya bisa membeli sapi kurban sendiri. Tak hanya itu, kekasih Thariq Halilintar itu membeli dua sapi yang mana salah satunya dikurbankan atas nama mendiang Bibi Andriansyah dan Vanessa Angel. Fuji mengaku mendatangi peternakan sapi yang merupakan bagian dari Yayasan Kreasi Bangun Semesta Jl. Raya Mancak, Gunung Sari, Kecamatan Gunungsari, Kabupaten Serang, Banten.

5. Nathalie Holscher


Nathalie Holscher
YouTube/NATHALIE HOLSCHER

Nathalie Holscher bahagia membagikan momen saat dirinya pergi ke tempat penjualan hewan kurban. Usut punya usut, ini menjadi kali pertama bagi istri Sule tersebut semenjak dirinya menjadi mualaf. Nathalie disebut membeli satu ekor sapi seharga Rp 85 juta dengan berat kurang lebih 900 kg.

6. Indra Bekti


Indra Bekti
YouTube/Insert Trans TV

Indra Bekti membeli hewan kurban kepada Delia Septianti yang merupakan rekan artis. Host tersebut berkeliling dengan antusias ke peternakan Delia yang dipenuhi dengan sapi-sapi kualitas terbaik. Usai lama berkeliling, Indra Bekti kemudian menjatuhkan pilihan kepada seekor sapi kurban berwarna cokelat. Sapi kurban itu diberi nama Bedil yang merupakan singkatan Bekti dan Dila, sang istri.

7. Irfan Hakim


Irfan Hakim
Instagram/irfanhakim75

Irfan Hakim membeli sapi kurban lokal terberat di Indonesia. Lewat unggahan YouTube, Irfan memperlihatkan perjuangannya mencari sapi untuk kurban Iduladha. Usai lama berkeliling, Irfan menjatuhkan pilihan kepada sapi dengan ukuran jumbo yang diberi nama Wisanggeni.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel