Bintangi 'Ghost Writer 2', Deva Mahenra Akui Sempat 'Diledek' Gara-gara Hal Ini
Instagram/devamahenra
Film

Deva Mahenra kembali membintangi film 'Ghost Writer' yang kedua. Saat membintangi film tersebut, Deva Mahenra mengaku diledek para pemain lain gara-gara hal ini.

WowKeren - Deva Mahenra menjadi salah satu aktor yang membintangi film "Ghost Writer 2". Di film garapan sutradara Muhadkly Acho itu, Deva Mahenra memerankan tokoh bernama Vino. Karakter tersebut dikisahkan meninggal dunia dan menjadi hantu.

Berperan menjadi hantu, Deva Mahenra mengungkapkan itu adalah pengalaman yang berbeda dan menantang. Deva mengaku tak masalah berperan menjadi hantu dalam film tersebut.

"Karena menurut saya, itu indahnya akting, spektrumnya luas, medianya macam-macam," ungkap Deva Mahenra saat ditemui di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan. "Makanya ketika ditawari untuk jadi hantu, saya rasa enggak ada salahnya untuk coba hal baru."

Selain itu, Deva Mahenra mengaku "diledek" para pemain lain. Hal ini lantaran Deva harus mengenakan make up khusus saat berperan sebagai hantu di film "Ghost Writer 2".


Deva Mahenra pun mengungkapkan bahwa hal ini merupakan balasan atas tindakannya ketika bermain di "Ghost Writer" pertama. Saat itu, Deva Mahenra meledek Ge Pamungkas yang berperan sebagai hantu.

"Sekarang pas di sini (Ghost Writer 2) gue yang jadi hantu, setiap ada anak-anak yang kayak masuk gitu, lihat muka gue udah didandanin, pasti diledek," kata Deva Mahenra sambil tertawa.

Pria berusia 32 tahun ini kemudian menyebut riasan sebagai hantu lebih rumit dari lainnya. Deva menceritakan perjuangannya datang ke lokasi syuting lebih awal dari pemain lain. Sebab, ia dirias sekitar 2,5 jam agar penampilannya berubah menjadi hantu.

"Makanya saya tetap menjadi aktor yang datang paling pagi, pulang paling malam. Untungnya ini film kedua sih. Jadi, tim makeup tuh sudah menemukan formula yang tepat. Jadi, memakaikan dan menghapusnya lebih gampang," pungkas Deva Mahenra.

Selain Deva Mahenra, film "Ghost Writer 2" dibintangi Tatjana Saphira sebagai Naya, Endy Arfian sebagai Darto dan Moh Iqbal Sulaiman sebagai Billy. Naskah film "Ghost Writer 2" ditulis oleh Nonny Boenawan dan Acho.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru