Risih? Begini Cara Bijak Hadapi Teman Yang Dikit-Dikit Ngajak PAP
Stockvault.net
SerbaSerbi

PAP alias post a picture banyak digandrungi kalangan anak muda dan tak jarang aktivitas ini membuat orang lain kurang nyaman. Yuk, pahami 7 tips bijak untuk hadapi teman yang suka PAP.

WowKeren - Punya teman yang sering meminta Anda menunggu agar tak menyantap makanan yang dipesan lantaran mereka ingin memotretnya lebih dulu? Atau teman yang suka memposting foto tanpa seizin Anda ketika kalian bertemu?

Hal seperti itu sering dijumpai dan akrab disebut sebagai generasi suka nge-PAP. PAP alias Post a Picture sudah menjadi aktivitas yang kerap dijumpai di tengah masyarakat modern. Umumnya, PAP banyak dilakukan oleh kalangan anak muda.

Munculnya kebiasaan PAP bisa disebabkan karena beragam faktor. Hasil PAP biasanya dikirimkan ke media sosial atau grup obrolan. Mereka yang sudah mengenal dekat tak ragu untuk saling berbagi foto secara real-time.


Kendati begitu, tak sedikit yang mengaku kurang nyaman dengan kebiasaan teman suka PAP. Semakin dekat hubungan seseorang, semakin besar keinginan mereka berbagi segala hal termasuk foto PAP. Hal itu dibenarkan oleh psikolog dan pakar persahabatan, Dr. Irene Levine, PhD.

"Teman baik biasanya saling percaya. Itu membuat mereka nyaman dan ingin berbagi banyak hal. Artinya, semakin dekat dua orang, semakin besar mereka melakukan oversharing seperti sering mengirim foto atau sebagainya. Namun, seorang teman mungkin perlahan tak nyaman karena Anda terlalu banyak berbagi," kata Dr. Irene.

Lantas, langkah bijak apa yang bisa dilakukan untuk menghadapi teman yang suka nge-PAP? Yuk, langsung simak tipsnya dalam artikel berikut ini.

(wk/Sisi)

1. Jangan Takut Memberi Tahu Teman Bila Anda Tak Nyaman


Jangan Takut Memberi Tahu Teman Bila Anda Tak Nyaman
Pxhere

Langkah pertama adalah jangan pernah takut untuk membagikan perasaan tidak nyaman Anda ke teman sendiri. Beri tahu mereka, kemungkinan teman Anda akan mengerti dan berusaha mengubah sikap. Pendapat itu dibenarkan oleh Dr. Irene Levine, PhD.

"Jika teman Anda cenderung berbagi secara berlebihan, penting untuk memberi mereka umpan balik dan memberi tahu mereka apa yang tidak ingin Anda ketahui atau dengar. Jika responsnya tidak baik, Anda mungkin perlu mundur dari persahabatan," papar Dr. Irene.

2. Mamahami Bahwa Anda Mungkin Satu-Satunya Teman Berbagi


Mamahami Bahwa Anda Mungkin Satu-Satunya Teman Berbagi
Rawpixel

Meski mungkin Anda tidak menyukai kebiasaan teman Anda, cobalah untuk memahami perasaan mereka. Kemungkinan Anda adalah satu-satunya teman yang mereka percaya untuk berbagi segala hal. Psikolog Marisa Franco, PhD menyetujui pandangan itu.

"Anggap saja sebagai kebutuhan satu orang untuk berbagi. Anda mungkin satu-satunya teman yang mereka punya dan mempercayai Anda melebihi orang lain untuk mendengarkan. Bila benar begitu, mereka akan sedih bila mengetahui reaksi Anda, " kata Marisa.

3. Sebisa Mungkin Menghindari Kamera


Sebisa Mungkin Menghindari Kamera
Pixahive

Cara bijak lain yakni sebisa mungkin menghindari kamera ketika teman Anda hendak mengabadikan momen pertemuan kalian. Cara itu bisa dilakukan bila Anda sungkan untuk menegurnya. Profesor psikologi Hannah Schacter menyarankan hal tersebut.

"Menyingkirlah ketika teman Anda hendak mengambil foto. Jika teman Anda berulang kali memposting foto Anda secara online, berhati-hatilah dengan cara Anda berpose atau menjaga sikap ketika berada di depan kamera," ujar Hannah.

4. Minta Teman Tak Posting Foto Tanpa Seizin Anda


Minta Teman Tak Posting Foto Tanpa Seizin Anda
Pxhere

Minta teman untuk tak memposting foto Anda di media sosial dengan bahasa yang sopan. Anda bisa memberi tahu mereka untuk terlebih dahulu meminta izin ketika hendak memposting foto. Ryan ahli komunikasi di Chicago menyampaikan saran tersebut.

"Jika Anda tidak nyaman dengan hal itu, beri tahu orang yang memotretnya. Anda bisa mengatakan, 'Saya benci foto diri saya dibagikan secara online dan aku akan sangat menghargai jika Anda tidak mempostingnya di Facebook atau Instagram," saran Ryan.

5. Tunjukan Perasaan Tak Nyaman Ketika Privasi Anda Mulai Terganggu


Tunjukan Perasaan Tak Nyaman Ketika Privasi Anda Mulai Terganggu
Pxhere

Bila kebiasaan PAP teman sudah berlebihan bahkan privasi Anda terancam terganggu, mulailah menunjukkan perasaan tidak nyaman. Anda diperbolehkan untuk menegur dan meminta teman Anda untuk tidak melakukannya lagi. Hal demikian dibenarkan oleh Dr. Irene Levine, PhD.

"Berbagi secara berlebihan dengan teman juga bisa menjadi masalah ketika sudah mengganggu privasi orang ketiga. Misalnya, membagikan foto Anda tanpa izin, itu juga mungkin merupakan pelanggaran kepercayaan. Dalam hal ini, Anda diperbolehkan untuk menegurnya," jelas Dr. Levine.

6. Pastikan Anda Tak Melakukan Kebiasaan Yang Sama


Pastikan Anda Tak Melakukan Kebiasaan Yang Sama
Pxhere

Hal terpenting adalah pastikan diri Anda juga tak memiliki kebiasaan suka nge-PAP. Akan percuma bila Anda menegur teman, namun Anda sendiri kerap melakukan hal tersebut. Pastikan Anda tidak pernah membagikan foto teman Anda tanpa seizin mereka.

Dengan begitu, teman akan mengerti kebiasaan Anda dan mungkin mulai mencontoh perilaku Anda. Cara ini juga bisa diartikan sebagai sindiran halus bagi mereka yang memiliki kebiasaan PAP. Mereka mungkin akan sungkan untuk memposting foto tanpa seizin Anda.

7. Ajak Teman Anda Untuk Menyimpan Ponsel Ketika Kalian Bertemu


Ajak Teman Anda Untuk Menyimpan Ponsel Ketika Kalian Bertemu
Pxhere

Ajakan baik untuk tak bermain ponsel ketika bertemu juga bisa dicoba. Dengan menyimpan ponsel, kebiasaan teman Anda memposting foto akan teralihkan. Erin Vogel, Postdoctoral dari Departemen Psikiatri University of California menyampaikan pendapat tersebut.

"Menyarankan sesuatu seperti, 'mari kita berdua mencoba untuk tidak melihat ponsel kita selama satu jam agar kita bisa menghabiskan waktu berkualitas bersama'. Mungkin teman Anda akan menerima dan mengubah perilaku mereka," kata Erin.

Itu dia 7 tips yang bisa sobat WowKeren lakukan untuk menghadapi teman yang memiliki kebiasaan suka nge-PAP. Semoga artikel di atas membantu hubungan kalian dengan sahabat makin awet ya. Terus nantikan artikel menarik lainnya tentang PAP. See you!

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait