Anya Geraldine Hingga Raline Shah, 8 Potret Artis Lakukan Ritual Melukat Di Bali
Instagram/anyageraldine
Selebriti

Melukat merupakan ritual yang dipercaya mampu membersihkan diri dan pikiran serta menghalau hal-hal negatif. Anya Geraldine dan Raline Shaha serta deretan seleb ini pernah melakukan Melukat.

WowKeren - Anya Geraldine kembali menuai sorotan usai melakukan ritual Melukat di Bali. Melukat sendiri merupakan ritual yang biasa dilakukan untuk menyucikan diri untuk memperoleh kebaikan. Air yang digunakan dalam upacara ini, dianggap mampu membersihkan diri dan pikiran serta menghalau hal-hal negatif.

Melukat biasanya dilakukan di waktu tertentu seperti Purnama, Tilem, dan Kajeng Kliwon. Namun ritual ini juga bisa dilakukan masyarakat Bali di hari biasa untuk melakukan meditasi. Aksi Anya rupanya disalah pahami akan pindah agama oleh netizen. Namun banyak yang menyadari bahwa yang dilakukan Anya adalah untuk membersihkan diri.

Para artis juga banyak yang melakukan ritual Melukat dengan tujuan membersihkan diri sama seperti Anya. Simak berikut ini potretnya.

(wk/rosi)

1. Adhisty Zara


Adhisty Zara
Instagram/mrssaladin

Adhisty Zara bersama keluarga sempat melakukan ritual Melukat pada 6 April 2021 lalu di Pura Tirta Empul. Mereka semua tampak kompak mengenakan busana hijau dan biru. Ibunda Adhisty Zara mengunggah momen tersebut di Instagram pribadinya dan menuliskan keterangan perihal Melukat yang menyimpan nilai kearifan serta kebaikan di dalamnya.

2. Cinta Laura


Cinta Laura
Instagram/claurakiehl

Pada Agustus 2019 lalu, Cinta Laura juga sempat melakukan ritual Melukat di Pura Tirta Empul. Ia terlihat cantik mengenakan tanktop dipadu dengan kain batik membungkus tubuhnya. "Menghargai warisan budaya Indonesia.," tulis bintang series "Devil on Top" itu.

3. Aura Kasih


Aura Kasih
Instagram/aurakasih

Aura Kasih menjalani Melukat di Tampaksiring, Gianyar Bali pada Desember 2017 laalu. Tampak pelantun "Mari Bercinta" itu mengenakan kaos serta bawahan khusus berwarna hijau. "Budaya Bali “melukat” untuk membersihkan jiwa dan raga #bali #baliindonesia #baliisland," tulis Aura Kasih dalam keterangan.

4. Raline Shah


Raline Shah
Instagram/ralineshah

Raline Shah melakukan ritual Melukat pada Oktober 2020 lalu. Bintang "5 cm" ini menuturkan menjalani Melukat di sebuah pura tepi sungai yang terpencil dengan air terjun yang spektakuler dan mata air suci di Bali. Raline juga berbagi pengalaman ketika dirinya berjalan melalui pertemuan suci di mana dua sungai bertemu (campuhan) ke air terjun suci yang dijuluki sebagai tempat mandi para malaikat dan aliran kuat menyapu kekuatan negatif, menjernihkan pikiran dan memfokuskan indera.

5. Valerie Thomas


Valerie Thomas
Instagram/valerieethomas

Pada Maret lalu, Valerie Thomas menjalani ritual melukat di Bali. Bagi putri sulung Jeremy Thomas itu, Melukat menjadi langkah pertama yang Valerie tempuh untuk membebaskan jiwanya jadi semua emosi negatif yang tertanam dalamnya. Dalam setiap prosesnya, Valerie terlihat begitu khidmat mengikuti setiap prosesi.

6. Anya Geraldine


Anya Geraldine
Instagram/anyageraldine

Dalam foto di atas, Anya Geraldine terlihat cantik dengan mengenakan kebaya kuning serta rok batik. Dalam keterangannya, bintang "Layangan Putus" itu melakukan Melukat untuk mencari kedamaian dan kenyamanan. "Semoga jiwa dan hati kita menemukan kedamaian dan kenyamanan, Astungkara 🙏🏼🍃✨ (melukat, penjernihan air)," tulisnya di keterangan.

7. Pevita Pearce


Pevita Pearce
Instagram/pevpearce

Pada Februari lalu, Pevita Pearce melakukan proses Melukat di Bali. Tampil natural dan cantik tanpa riasan wajah, serta rambut yang basah bertaburkan bunga, Pevita terlihat tenang dan damai. Dalam keterangannya, Pevita mengaku mengalami perubahan usai melakukan ritual ini. Ia juga merasa lebih senang bisa menerima diri dan masa lalunya dengan penuh kasih.

8. Nora Alexandra


Nora Alexandra
Instagram/ncdpapl

Nora Alexandra sempat menjalani Melukat pada Oktober 2018 lalu di Bali. Istri Jerinx SID itu mengenakan kebaya kuning dipadu dengan rok batik yang menawan. Dalam keterangannya, Nora menjelaskan Melukat yang memiliki tujuan untuk membersihkan dan menyucikan pribadi secara lahir dan batin dari hal-hal negatif.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait