Banjir Parah di Seoul, Maudy Ayunda 'Healing' Ditemani Camilan Bergambar Jesse Choi 'Mas Oppa'?
Instagram/maudyayunda
Selebriti

Maudy Ayunda masih berada di Korea Selatan untuk liburan bersama Jesse Choi. Disela-sela liburan, Maudy memamerkan camilan murah meriah yang bungkusnya bergambar karikatur pria mirip Jesse.

WowKeren - Maudy Ayunda agaknya mengalami peristiwa yang sedikit menegangkan disela-sela liburan di Korea Selatan. Usai dapat hadiah sepatu dari Jesse Choi, Maudy mengabarkan tentang pengalamanya terjebak hujan deras di Seoul pada 8 Agustus.

"Terima kasih sudah memeriksa keadaan kita. Memang tadi malam Seoul itu hujan deras," kata Maudy. "Terus kita dinner, stuck di jalanan selama 2 jam. Tapi kita semua baik-baik saja. Kita selamat. Terima kasih."

Tak cuma itu, Maudy juga bersikap tenang dan santai meski kondisi Seoul mengkhawatirkan. Ia mengisyaratkan sedang bersantai alias healing di dalam ruangan dan memamerkan camilan food bar yang menyehatkan.

Instagram

Maudy Ayunda Pamer Camilan Bergambar Jesse Choi

Menariknya, bungkus camilan tersebut sukses mencuri perhatian. Tak disangka, karikatur di bungkus camilan seharga USD 2,59 atau Rp38 ribuan tersebut mirip dengan sosok Jesse Choi sang suami. Ia pun meminta pendapat netizen soal itu.


"Mirip Mas Oppa," tanya Maudy sambil memberikan opsi jawaban. "Yes, not really, kinda."

Sementara itu, banjir bandang di Seoul dan sekitarnya itu menyebabkan 7 orang tewas dan 7 orang hilang. Peristiwa banjir tersebut menjadi trending topik di Twitter Indonesia. Warganet Indonesia rupanya mendoakan agar semua baik-baik saja.

"Banjir di Seoul, Gangnam. Semoga secepatnya bisa reda dan nggak ada korban," harap netter. "Menurut laporan dari Yonhap News, hujan deras yang mengguyur kota Seoul malam ini adalah intensitas paling tinggi dalam 80 tahun terakhir. Sejak 5 Agustus 1942 118.6 mm sedangkan skrg ini 141.5 mm," kata yang lainnya.

Adapun selain Maudy, puluhan ribu WNI di Seoul dipastikan tak terdampak langsung dengan bencana banjir tersebut. Menurut data base KBRI Seoul, ada 36.399 WNI yang saat ini menetap di Korea Selatan.

"KBRI Seoul telah berkoordinasi dengan otoritas setempat dan menghubungi simpul-simpul masyarakat Indonesia. Hingga saat ini tidak terdapat WNI yang terdampak langsung akibat bencana banjir tersebut," kata Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia Kemlu RI, Judha Nugraha.

Meski tak terdampak langsung, Judha tetap meminta WNI di Korea Selatan agar berhati-hati. Ia berharap masyarakat Indonesia di Negeri Ginseng tersebut terus memantau informasi dan petunjuk dari pemerintah setempat.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru