BTS Diajukan Walikota Busan Lakukan Tugas Pengganti Wamil, Justru Tuai Reaksi Kasihan
Twitter/bts_bighit
Selebriti

Walikota Busan sudah mengajukan proposal tertulis kepada Presiden Korsel untuk dikenakan tugas pengganti wajib militer. Ketika detail lebih lanjut terungkap, publik memberikan reaksi begini.

WowKeren - BTS telah ditunjuk menjadi duta Busan untuk pengajuan World Expo 2030. Bahkan pada 18 Agustus lalu, Walikota Busan Park Hyeong Joon mengajukan proposal tertulis kepada Presiden Korea Selatan untuk memberikan tugas alternatif tanpa harus pergi ke militer. Begitu detail lebih lanjut mengenai wacana ini terungkap, publik justru memberi reaksi kasihan.

Park Hyeong Joon mengajukan tugas alternatif untuk BTS serupa dengan perlakuan yang didapat atlet. Dengan demikian, status BTS setara dengan "sumber daya nasional".

Jika proposal ini disetujui, maka BTS harus bekerja selama 34 bulan sambil mengemban tugas terkait duta Busan untuk World Expo 2030. Dalam sebuah wawancara, Park Hyeong Joon juga mengungkap cara ini bisa dijadikan alat meningkatkan prestise nasional.

Dengan pengajuan ini, tentunya banyak pihak bertanya-tanya bagaimana pendapat BTS sendiri jika wamil mereka digantikan tugas khusus. Yang mengejutkan, Park Hyeong Joon mengaku belum bertemu dan berbicara dengan BTS secara langsung terkait tugas alternatif pengganti wamil tersebut.

"Posisi BTS adalah mengakui pentingnya World Expo dan bekerja keras sebagai duta hubungan masyarakat. Secara realistis, kami tidak bertemu dan bicara langsung dengan BTS, tapi menurut kami, bahkan untuk mengadakan konser untuk World Expo 2030 di akhur tahun ini, beberapa member sudah berisiko karena wajib militer. Jika beberapa member atau semua member sudah pergi wamil, kami harus mendorong acara itu ke tahun depan," kata Park Hyeong Joon.


Kemudian walikota Busan itu menambahkan jika BTS pergi wamil maka aktivitas grup hampir tidak mungkin. Menurutnya, pengajuan tugas alternatif wamil ini bisa membantu BTS menjalankan peran sebagai duta dengan lebih baik.

Jika disimpulkan, pemberian tugas alternatif pengganti wamil bagi BTS sama dengan menghabiskan 34 bulan berkeliling dunia untuk mempromosikan Expo dan "melayani negara". Selanjutnya, pemerintah kota Busan tidak menanyakan posisi BTS dan tidak tahu kapan para member sebenarnya akan menjalani wamil. Terakhir, Busan melihat tugas BTS sebagai tuan rumah Expo lebih penting urgensinya ketimbang wamil.

Pengajuan tugas pengganti wamil untuk BTS ini ramai menarik perhatian netizen Korea di forum online. Mereka menyayangkan keputusan pemerintah yang tidak bertanya terlebih dahulu soal pendapat BTS dalam hal ini. Di sisi lain, netizen merasa kasihan karena alih-alih wamil tugas yang diberikan tergolong berat.

"BTS kasihan banget," kata salah satu netizen. "Hanya dari fakta-fakta itu, kita tahu mereka bertemu secara rahasia dengan ayah mereka meyakinkan BTS untuk berpartisipasi, berarti mereka tidak ada niat menanyakan pendapat BTS tentang hal ini sejak awal. Tidak mungkin HYBE yang begitu haus uang hanya mengadakan konser gratis seperti ini," sahut netizen lain.

"Apakah mereka bercanda? Mereka bisa wamil selama 1 setengah tahun dan kembali, daripada terikat dengan mereka selama 3 tahun? Ini gila," komentar seorang netizen. "Jika aku BTS, aku hanya akan wamil selama satu setengah tahun... apakah kalian pikir kalian yang bikin BTS sukses?" sambung netizen yang lain.

"Hah? Sekarang ini wamil hanya berlangsung 18 bulan, kenapa mereka harus bertugas selama 24 bukan?" ujar netizen lainnya. "Tapi bagiku, jika para idol cowok memutuskan mendaftar diam-diam sendiri, itu akan jadi cara terbaik meningkatkan prestise nasional," tambah yang lain.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait